Jadwal dan Hasil The International 2022 Main Event, BOOM Esports Main Jam Berapa?

BOOM Esports akan melawan runner up The International tahun lalu, PSG.LGD.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 21 Oktober 2022 | 11:36 WIB
Jadwal dan Hasil The International 2022 Main Event. Ilustrasi: BOOM Esports lolos kualifikasi TI Dota 2. (Instagram/ @boomesportsid)

Jadwal dan Hasil The International 2022 Main Event. Ilustrasi: BOOM Esports lolos kualifikasi TI Dota 2. (Instagram/ @boomesportsid)

Hitekno.com - Laga akbar eSports Dota 2 telah memasuki Main Event pada pekan ini. Berikut kami akan memberikan jadwal dan hasil pertandingan The International 2022 pada babak Playoff atau Main Event.

Sebelum ini, BOOM Esports berhasil lolos dari Group Stage meski harus melewati Tiebreaker. BOOM Esports masuk di Grup A dan melawan tim tangguh seperti Team Liquid, PSG.LGD, OG, dan Evil Geniuses.

Terdapat 10 tim di Grup A dan 10 tim di Grup B. BOOM Esports menelan lima kekalahan, tiga seri, dan satu kemenangan di fase grup. Ini membuat situasi BOOM Esports kurang menguntungkan.

Baca Juga: HP Gaming Paling Hype, Cek Fitur Andalan Asus ROG Phone 6 Pro Ini

Meski begitu, BOOM Esports justru mampu meraih poin kemenangan saat melawan sang pemuncak klasemen Grup A, Evil Genuises.

Mereka akhirnya lolos pada situasi menegangkan melalui Tiebreaker. Dua kemenangan atas BB Team dan Soniqs di Tiebreaker dengan skor 1 vs 0 membuat BOOM Esports lolos di Lower Bracket.

BOOM Esports mengalahkan Team Spirit dalam BO1 Lower Bracket. (YouTube/ Dota2)
BOOM Esports mengalahkan Team Spirit dalam BO1 Lower Bracket. (YouTube/ Dota2)

Delapan tim yang lolos di Upper Bracket adalah Evil Geniuses, Thunder Awaken, Team Secret, Tundra Esports, PSG.LGD, AND, Team Liquid, dan Team Aster.

Baca Juga: Remehkan BOOM Esports, Yatoro "Turu" di The International 2022

Sementara delapan tim lain yang berjuang di Lower Bracket adalah Hokori, Beastcoast, Team Spirit, BOOM Esports, Fnatic, Gaimin Gladiators, Royal Never Give Up, dan Entity.

Playoff The International 2022 atau Main Event digelar pada 20 hingga 23 Oktober 2022. Grand Final akan berlangsung pada 29 dan 30 Oktober 2022.

BOOM Esports tampil mengejutkan di Playoff The International 11 (2022). Sempat diremehkan, tim Dota 2 asal Indonesia ini mengalahkan juara bertahan The International tahun lalu, Team Spirit.

Baca Juga: BOOM Esports vs Team Spirit: Tim Dota 2 Indonesia Kalahkan Juara Bertahan The International

Hasil pertandingan dan bracket The International 2022. (Liquipedia.net)
Hasil pertandingan dan bracket The International 2022. (Liquipedia.net)

Perlu diketahui, Babak Lower Bracket Putaran Pertama menggunakan sistem BO1 (Best of One). Ini berarti BOOM menghadapi laga hidup mati dalam satu pertandingan saja.

Lawannya juga tak kaleng-kaleng. Team Spirit sebelumnya pernah menjuarai The International 10 melalui jalur Lower Bracket.

Deretan roster BOOM Esports yaitu Souliya "Jackky" Khoomphetsavong, Erin "Yopaj" Ferrer, Saieful "FBZ" Ilham, Rolen "skem" Ong, dan Timothy "Tims" Randrup.

Eksekusi kill mematikan dari Jackky dan Yopaj mampu memorak-porandakan Team Spirit. Miphoska dengan hero Lich-nya tak berdaya dalam menghadapi serangan BOOM Esports.

Unggul lebih dari 15 ribu Gold di late-game membuat permainan BOOM Esports semakin agresif. FBZ dkk akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor 18 vs 7 di menit ke-40.

Setelah menang melawan Team Spirit, BOOM Esports bakal melawan tim yang turun dari Upper Bracket.

Pada laga sebelumnya, Team Secret mampu mengalahkan PSG.LGD dengan skor 2 vs 0 dalam sistem BO3. Ini membuat BOOM harus menghadapi PSG.LGD pada Jumat (21/10/2022). Informasi tambahan, PSG.LGD merupakan runner up The International 10.

Cukup menarik apakah BOOM Esports bisa menghasilkan kejutan lagi atau tidak. BOOM Esports akan main melawan PSG.LGD di Playoff The International 2022 pada hari ini pukul 18.00 WIB.

Lower Bracket Putaran Kedua menggunakan sistem BO3. Berikut jadwal dan hasil pertandingan The International 2022 Main Event:

Day 1 (20 Oktober 2022)

  • Evil Geniuses vs Thunder Awaken: 0 vs 2 (Upper Bracket, BO3)
  • Team Secret vs PSG.LGD: 2 vs 0 (Upper Bracket, BO3)
  • Hokori vs Beastcoast: 0 vs 1 (Lower Bracket, BO1)
  • Team Spirit vs BOOM Esports: 0 vs 1 (Lower Bracket, BO1)
  • Fnatic vs Gaimin Gladiatiors: 1 vs 0 (Lower Bracket, BO1)
  • Royal Never Give Up vs Entity: 0 vs 1 (Lower Bracket, BO1)

Day 2 (21 Oktober 2022)

  • Tundra Esports vs OG: 2 vs 0 (Upper Bracket, BO3)
  • Team Aster vs Team Liquid: pukul 12.00 WIB (Upper Bracket, BO3)
  • Evil Geniuses vs Beastcoast: pukul 15.00 WIB (Lower Bracket, BO3)
  • PSG.LGD vs BOOM Esports: pukul 18.00 WIB (Lower Bracket, BO3)

Pertandingan Playoff The International 2022 bisa dilihat melalui channel YouTube resmi Dota 2 (LINK INI).

Itulah tadi jadwal dan hasil pertandingan The International 2022, semoga saja BOOM Esports dapat mengharumkan nama Indonesia di kompetisi akbar satu ini.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB