Hitekno.com - Evos Icon dan RRQ Sena memastikan untuk mendapatkan tiket group stage Piala Presiden Esports 2022 atau kualifikasi grup Piala Presiden Mobile Legends 2022.
Kedua tim esports Mobile Legends ini berhasil mendapatkan tiket group stage Piala Presiden Esports 2022 dari open qualifier atau kualifikasi terbuka turnamen ini.
Evos Icon dan RRQ Sena berhasil mengamankan tiket tersebut setelah menjadi yang terbaik di fase Kualifikasi Terbuka pada Jumat (21/10/2022).
Dua tim dari Mobile Legends: Bang Bang Development League atau MDL itu akan bergabung dengan 10 tim lainnya yang sudah lebih dulu lolos ke fase grup.
Evos Icon dan RRQ Sena akan bertemu dengan tim-tim papan atas hasil kualifikasi tertutup, juga dengan tim-tim dari kualifikasi regional dalam Piala Presiden Mobile Legends 2022.
Berikut adalah 12 tim yang lolos ke Kualifikasi Grup Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022:
Baca Juga: Gagal Lolos ke Main Event Piala Presiden Esports 2022, Luminaire Akui Tidak Terima Kekalahan
Kualifikasi Tertutup
Kualifikasi Regional
Kualifikasi Terbuka
Baca Juga: Gagal Lolos ke Main Event Piala Presiden Esports 2022, Oura Ungkap Sososk Penting di In Game WORLD
Adapun RRQ Sena berhasil menembus babak Kualifikasi Grup setelah mengalahkan Aura Blaze di semifinal. Sementara Evos Ico menghentikan laju tim esports GPX.
Di fase Kualifikasi Grup, yang digelar pada 26- 30 Oktober 2022, sebanyak 12 tim ini akan dibagi rata ke dalam dua grup. Dari fase ini, akan diambil delapan tim terbaik untuk bertarung di Main Event pada November mendatang.
Itulah daftar peserta yang lolos ke group stage Piala Presiden Mobile Legends 2022 untuk bersaing memperbutkan juara turnamen ini. (Suara.com/ Liberty Jemadu)
Baca Juga: Momen 1 vs 5 Rekt di Piala Presiden Esports 2022, Panen Savage Pakai Wanwan