ONIC Masuk di Grup B M4 Mobile Legends, Kairi Waspadai Semua Tim

Kairi mengaku bahwa dirinya antusias untuk melawan Todak.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Sabtu, 10 Desember 2022 | 16:33 WIB
ONIC Kairi pro player Mobile Legends. (Instagram)

ONIC Kairi pro player Mobile Legends. (Instagram)

Hitekno.com - Drawing Grup M4 Mobile Legends sudah berlangsung pada Kamis (08/12/2022). Menangapi ONIC masuk ke dalam Grup B, Kairi mengaku bahwa ia akan mewaspadai semua tim.

Sebagai informasi, M4 World Championship Mobile Legends bakal berlangsung pada 1 hingga 15 Januari 2023. Terdapat 16 tim yang akan bertarung memperebutkan hadiah miliaran rupiah.

Berdasarkan Group Drawing pada Kamis (09/12/2022), ONIC berada di Grup B bersama dengan Todak, Malvinas Gaming, dan MDH Esports.

Baca Juga: IESF 2022: Indonesia Juara DOTA 2

RRQ Hoshi masuk ke dalam grup yang cukup berat. Sang Raja berada di Grup C bersama Resurgence, Thrones Esports, dan ECHO.

Jungler andalan Landak Kuning, Kairi, mengungkap bahwa semua tim di M4 harus diwaspadai. Ia tidak mau mengatakan bahwa grup ini mudah atau sulit. Bagi Kairi, ONIC harus mengalahkan semua lawan untuk menjadi juara M4 Mobile Legends.

Hasil pengundian grup M4 Mobile Legends. (Instagram @mpl.id.official)
Hasil pengundian grup M4 Mobile Legends. (Instagram @mpl.id.official)

"Kita tidak senang, dalam artian, jika kita ingin menjadi juara maka kita harus mengalahkan semua tim. Saya tidak akan berkata grup ini mudah atau sulit. Kita harus mengalahkan semuanya, terutama di Playoff," kata Kairi.

Baca Juga: Meta: 65 Persen Gen Z Indonesia Tertarik dengan Metaverse

Pemain asal Filipina tersebut juga menyoroti calon lawan di Grup B yaitu Todak. ONIC pernah bertemu Todak di turnamen MSC Mobile Legends. Kairi mengaku bahwa ia cukup antusias untuk balas dendam terhadap Todak.

"Kita percaya diri untuk menghadapi Todak. Saya sangat antusias untuk balas dendam terhadap Todak," ungkap Kairi menambahkan. Berikut deretan negara, kualifikasi turnamen, serta tim yang berpartisipasi dalam M4 Mobile Legends:

Ilustrasi logo M4 Mobile Legends. (YouTube/ MLBB Esports)
Ilustrasi logo M4 Mobile Legends. (YouTube/ MLBB Esports)

 

Baca Juga: Huawei Rilis Kacamata Pintar, Tawarkan Layar Virtual 120 Inci

  • Indonesia (MPL Indonesia): ONIC Esports dan RRQ Hoshi
  • Filipina (MPL Filipina): Blacklist International dan ECHO
  • Malaysia (MPL Malaysia): Team Haq, Todak
  • Singapura (MPL Singapura): RSG SG
  • Kamboja (MPL Kamboja): Burn x Flash
  • Timur Tengah (MPL MENA): Falcon Esports
  • Myanmar (Myanmar Qualifier): Incendio Supreme
  • Turki (Turki): Incendio Supreme
  • Amerika Utara (Amerika Utara): Team Valley
  • LATAM (MLSL): S11 Gaming, Malvinas Gaming
  • Brazil (MPL Brazil): RRQ Aqira
  • Thailand, Laos, Vietnam (Mekong Qualifier): MDH Esports

Di atas kertas, ONIC mempunyai peluang besar untuk melaju ke babak playoff.

EVOS Legends dari Indonesia berhasil menjadi juara M1 World Championship untuk pertama kalinya.

Meski begitu, M2 dan M3 jatuh ke tim eSports perwakilan Filipina yaitu Bren Esports dan Blacklist International. Semoga saja ONIC atau RRQ dapat membawa pulang gelar M series ke Tanah Air.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB