Konser in Game Sky: Children of the Light Bisa Disaksikan hingga Awal Januari

Setelah tayang perdana pada awal Desember konser virtual ini bakal berlanjut setiap empat jam dari hingga malam 2 Januari 2023.

Liberty Jemadu

Posted: Senin, 26 Desember 2022 | 13:25 WIB
Konser  in-game Sky: Children of the Light pada 9 Desember mendatang. [Dok thatgamecompany]

Konser in-game Sky: Children of the Light pada 9 Desember mendatang. [Dok thatgamecompany]

Hitekno.com - Thatgamecompany membuka pintu konser virtual dalam game Sky: Children of the Light di sela-sela ajang Game Awards. Konser ini dibintangi Aurora, musisi asal Norwegia.

Setelah tayang perdana pada awal Desember konser virtual ini bakal berlanjut setiap empat jam dari hingga malam 2 Januari 2023. Konser ini bisa dinikmati di game Sky: Children of the Light dalam gawai berbasis Android, iOS, Nintendo Switch dan juga PlayStation.

“Berkolaborasi bareng Aurora adalah langkah terbaik untuk mengajak pemain dalam petualangan ini. Nilai Aurora selaras dengan Sky dan komunitas kami sehingga terasa cocok,” kata CEO dan Creative Director thatgamecompany, Jenova Chen dalam siaran persnya pekan ini.

Baca Juga: Film Adaptasi God of War Akan Sesuai Versi Game, Ini Detailnya

Konser ini berkomitmen melahirkan pertunjukkan revolusioner, yang menghubungkan lebih dari 4.000 pemain musik bersama di layar yang sama.

“Ketika saya mengatakan ya untuk berkolaborasi di konser ini, saya merasa bilang ya untuk menciptakan sesuatu yang benar-benar spesial yang bermakna bagi banyak orang dan pada akhirnya menghubungkan banyak orang, ”kata Aurora.

Selama konser berlangsung, para penggemar bisa menikmati penampilan Aurora selama 45 menit, membawakan lagu-lagu hits seperti “Exhale, Inhale,” “Runaway,” “All is Soft,” “Warrior,” “The Seed,” dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Cara Ngecheat Mario Bros Nintendo (NES) Pakai Game Genie, Lengkap Kodenya

Beberapa YouTuber terkenal Indonesia turut serta merasakan pengalaman bersejarah pada Konser Aurora di Sky, seperti Jerome Polin, Jessica Jane, Alshad Ahmad, dan Tiara Andini.

Para penggemar bisa memasang tagar #thatskyconcert di Social Media untuk berbagi kesan dari pengalaman konser dan melihat bagaimana orang lain di seluruh dunia mengabadikan momen paling menakjubkan selama konser.

Baca Juga: Daftar Pemenang The Game Awards 2022, Elden Ring Rebut Game of the Year

Berita Terkait
Berita Terkini

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera dimulai. Turnamen major pertama di tahun 2025 ini akan menyajikan total...

games | 11:14 WIB

Dalam update kali ini, HoYoverse menghadirkan kelanjutan dari Perjalanan Pengejaran Api yang spektakuler bersama rekan-r...

games | 10:26 WIB

Kolaborasi ini menjadi bentuk dukungan iQOO kepada para pro-player Bigetron Esports....

games | 14:44 WIB

Jadi, jika kamu ingin memilih roamer yang bisa membawa tim menuju kemenangan, berikut adalah daftar hero roamer terbaik ...

games | 21:41 WIB

Update Genshin Impact Versi 5.4 merayakan Festival Bunga Mikawa di Inazuma bersama Yumemizuki Mizuki pada 12 Februari....

games | 17:11 WIB