Malah Rugi Besar, User Valentina Jangan Copy Ultimate 5 Hero Mobile Legends Ini!

Agar tidak rugi besar saat bertemu di ranked, khusus untuk user Valentina, jangan copy ultimate 5 hero Mobile Legends ini ya.

Amelia Prisilia

Posted: Senin, 09 Januari 2023 | 11:58 WIB
Hero Mobile Legends - Valentina. (Moonton)

Hero Mobile Legends - Valentina. (Moonton)

Hitekno.com - Salah satu hero OP saat ini, Valentina memang tidak bisa diremehkan karena skill ultimate miliknya yaitu I Am You. Skill ini memungkinkannya untuk melakukan copy ultimate hero lawan.

Menjadi keuntungan untuk Valentina, skill ultimate I Am You ini tidak bisa sembarang digunakan, alih-alih untung, Valentina justru bisa rugi besar jika salah copy skill ultimate hero lawan.

Pasalnya, tidak semua skill ultimate lawan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Valentina. Pada beberapa hero, Valentina hanya mendapat sedikit fungsi skill ultimate lawan.

Baca Juga: Netizen Ungkap Teori Bunga di Poster Drama The Glory, Ada Bocoran untuk Season 2?

Agar tidak rugi besar saat bertemu di ranked, khusus untuk user Valentina, jangan copy ultimate 5 hero Mobile Legends ini ya. Selain tidak memberikan damage menyakitkan, skill ultimate ini juga tidak bisa membuat Valentina menjadi OP.

1. Popol Kupa

Mobile Legends - Popol dan Kupa. (Fandom)
Mobile Legends - Popol dan Kupa. (Fandom)

Jika Valentina mengambil skill ultimate Popol Kupa, dirinya akan sangat rugi besar. Hal ini karena Valentina hanya akan berubah wujud menjadi Popol tanpa Kupa sang anjing. Penyebabnya karena Kupa hanya akan patuh terhadap Popol yang asli. Tanpa Kupa, serangan mematikan dari Popol Kupa tidak bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Valentina.

Baca Juga: Naruto: Teknik Penyegelan Terkuat Klan Uzumaki, Jutsu Paling Ditakuti

2. Gusion

Hero Mobile Legends - Gusion. (fandom)
Hero Mobile Legends - Gusion. (fandom)

Skill ultimate milik Gusion adalah blink yang OP jika digabungkan dengan skill 1 dan skill 2 miliknya. Saat Valentina mengambil skill ultimate Gushion, dirinya hanya dapat melakukan blink dan tidak mendapat damage yang besar layaknya combo skill 1 dan skill 2 Gushion.

3. Natan

Baca Juga: Daftar Harga 15 TV Digital Panasonic Januari 2023 Terbaru dan Lengkap

Hero Mobile Legends - Natan. (Moonton)
Hero Mobile Legends - Natan. (Moonton)

Hero berikutnya yang skill ultimate-nya tidak berguna untuk Valentina adalah Natan. Skill ultimate hero ini membuatnya menghasilkan pasif unik. Karena tidak punya pasif yang sama, sangat percuma bagi Valentina untuk copy ultimate Natan.

4. Kagura

Hero Mobile Legends, Kagura. (fandom)
Hero Mobile Legends, Kagura. (fandom)

Skill ultimate Kagura memberi efek burst yang mematikan. Skill ini akan sangat OP saat dikolaborasikan dengan payung hero tersebut. Saat Valentina mengamil skill ultiamte Kagura, efek burst tersebut menjadi tidak maksimal karena tidak adanya payung.

Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Iklan di Youtube pada Smart TV, Mudah dan Aman

5. Harith

Hero Harith. (Moonton)
Hero Harith. (Moonton)

Selanjutnya, hero Mobile Legends yang skill ultimate-nya tidak berguna untuk Valentina adalah Harith. Hal tersebut karena skill ultimate Harith akan menyakitkan jika dikombinasikan dengan skill 1 dan skill 2. Sedangkan Valentina tidak memiliki kolaborasi dua skill tersebut sehingga membuat skill ultimate Harith tidak berguna.

Jika kamu pengguna hero mage ini, itu tadi 5 hero Mobile Legends yang skill ultimate-nya tidak berguna untuk untuk Valentina. Di sisi lain, saat berhadapan dengan Valentina, 5 hero ini dapat dimanfaatkan dengan baik.

Berita Terkait
Berita Terkini

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB