Sang Raja Tersingkir di M4, Akun Instagram Pelatih RRQ Tiba-tiba Hilang

Tak sedikit oknum fans yang mengutarakan kekecewaan terhadap RRQ Acil.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Minggu, 15 Januari 2023 | 14:13 WIB
Logo RRQ Hoshi di M4 Mobile Legends. (mobilelegends.com)

Logo RRQ Hoshi di M4 Mobile Legends. (mobilelegends.com)

Hitekno.com - RRQ Hoshi tersingkir di M4 World Championship setelah mereka kalah 1 vs 3 dari perwakilan Filipina, ECHO. Akun Instagram pelatih RRQ tiba-tiba hilang bersamaan dengan riuhnya pembahasan "Acil" pada trending topik Twitter, Sabtu (14/01/2023).

Sebagai informasi, pelatih RRQ Hoshi, Acil menjadi sorotan dari para suporter eSports. Tak sedikit oknum fans yang mengutarakan kekecewaan kepada Acil. Mereka sepertinya kurang puas dengan draft hero serta strategi yang diterapkan oleh RRQ Hoshi.

Acil sempat menjadi sasaran kemarahan fans di media sosial. Banyak penggemar eSports MOBA Tanah Air yang menaruh harapan tinggi kepada ONIC dan RRQ.

Baca Juga: 32 Kode Rahasia iPhone Lengkap Cara Pakainya, Manfaatkan Baik-baik

Dua tim tersebut diharapkan mengakhiri dominasi tim Filipina di turnamen Mobile Legends tingkat dunia, M series.

M1 World Championship memang berhasil diraih oleh EVOS Legends dari Indonesia. Meski begitu, turnamen selanjutnya yaitu M1 dan M2 dijuarai oleh tim Filipina (Bren Esports dan Blacklist International).

Akun Instagram RRQ Acil menghilang. (Instagram)
Akun Instagram RRQ Acil menghilang. (Instagram)

Sayang, RRQ dan ONIC harus tersingkir sebelum bisa melangkah ke Grand Final M4 World Championship.

Baca Juga: ECHO Esports Tumbangkan RRQ Hoshi, Final M4 World Championship Dikusai Filipina

Pertandingan puncak pada Minggu (15/01/2023) mempertemukan dua tim Filipina yaitu Blacklist vs ECHO.

RRQ Hoshi masuk ke semifinal Upper Bracket setelah mengalahkan Todak dengan skor 3 vs 0. Sang Raja bertemu Blacklist di Upper Bracket. Bermain sengit, RRQ tumbang dengan skor 2 vs 3.

RRQ Hoshi di M4 World Championship. (instagram/mlbbesports_official)
RRQ Hoshi di M4 World Championship. (instagram/mlbbesports_official)

Kekalahan tersebut membuat RRQ turun di Lower Bracket. Setelah mengalahkan Falcon dengan skor 3 vs 2, RRQ berjumpa tim Indonesia lain yaitu ONIC.

Baca Juga: CEO RRQ Ungkap Alasan Clay dan Vyn Ngamuk Usai Match Lawan Falcon Esports di M4 World Championship

Landak Kuning turun ke Lower Bracket karena mereka kalah 1 vs 3 melawan ECHO. RRQ Hoshi mampu mengandaskan ONIC ID dengan skor 3 vs 0 di Lower Bracket.

Sang Raja akhirnya bertemu ECHO di Final Lower Bracket. Sayang, mereka harus kalah 1 vs 3 melawan ECHO. Jika menang, RRQ sebenarnya bisa melangkah ke Grand Final.

Kekalahan tersebut membuat RRQ harus angkat koper dari M4. Akun Instagram milik pelatih RRQ (@rrq_acil322) kini tak bisa diakses oleh publik.

Akun Instagram RRQ Acil menghilang. (TikTok)
Akun Instagram RRQ Acil menghilang. (TikTok)

Belum diketahui apa penyebabnya, namun kemungkinan terdapat oknum fans yang melakukan report massal kepada akun IG RRQ Acil.

Adi Syofian Asyauri atau Acil mengonfirmasi bahwa akun IG-nya memang terkena suspend dari Instagram pada 14 Januari 2023.

"We suspend your account on 14 January 2023. There are 30 days remaining to disagree with this decision," bunyi keterangan dari Instagram terhadap akun milik RRQ Acil.

Tangkapan layar terhadap akun IG diunggah Acil melalui akun TikTok-nya. Saat artikel ini dibuat, akun Instagram RRQ Acil masih belum bisa diakses oleh publik.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB