Blak-blakan Minta RRQ Hoshi Dibubarkan, Tuturu: Anak-anak Ini Udah Nggak Bisa Dipercaya

Tuturu menyebut jika roster RRQ Hoshi saat ini sudah haurs dibubarkan dan tidak lagi dimainkan untuk season mendatang.

Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 17 Januari 2023 | 13:38 WIB
Tuturu keluar dari RRQ. (youtube/Team RRQ)

Tuturu keluar dari RRQ. (youtube/Team RRQ)

Hitekno.com - King of Marksman, Tuturu menuai berbagai kritikan usai dirinya meminta agar RRQ Hoshi dibubarkan di season mendatang. Hal ini karena performa tim sang raja yang tidak maksimal di M4 World Championship lalu.

Hal ini disampaikan oleh Tuturu saat menyaksikan match antara RRQ Hoshi melawan Falcon Esprots di M4 World Championship lalu. Dalam video yang beredar, Tuturu mempertanyakan alasan coach tidak memainkan Lemon.

Menurutnya, Lemon adalah salah satu player yang bisa dipercaya membawa kemenangan untuk RRQ Hoshi. Tuturu menyebut jika roster tim sang raja saat ini sudah tidak bisa dipercaya dan sudah selayaknya dibubarkan di season mendatang.

Baca Juga: Tencent Pecat 100 Lebih Karyawan karena Korup, Sebagian Dipidanakan

Entah hanya candaan atau memang benar, Tuturu menyebut jika roster RRQ Hoshi saat ini sudah haurs dibubarkan dan tidak lagi dimainkan untuk season mendatang.

"Mainkan Lemon guys, in Lemon we trust. Gue udah nggak percaya cok sama anak-anak ini. Anak-anak ini makin menjadi-jadi. Anak-anak ini udah nggak bisa dipercaya lagi, udah harus dibubarin sih next season sih. Sisain Lemon sama Albert aja deh," ungkap Tuturu.

RRQ Hoshi di M4 World Championship. (instagram/mlbbesports_official)
RRQ Hoshi di M4 World Championship. (instagram/mlbbesports_official)

Dibandingkan dengan beberapa season yang lalu, RRQ Hoshi memang tidak tampil maksimal di M4 World Championship lalu. Tim ini bahkan sempat beberapa kali nyaris gagal lolos di sejumlah match.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Redmi 10 5G vs Redmi 10 2022, Pilih Mana?

Pernyataan Tuturu yang blak-blakan meminta roster RRQ Hoshi dibubarkan ini menuai berbagai reaksi dari penggemar Mobile Legends. Banyak yang sependapat, namun beberapa lainnya menentang pernyataan player legend tim sang raja ini.

Keputusan RRQ Hoshi untuk tidak memainkan Lemon dalam roster RRQ Hoshi di M4 World Championship lalu turut menuai berbagai kritikan dari penggemar tim tersebut. Tim sang raja menghentikan langkahnya di posisi ketiga usai kalah dari ECHO Esports.

Baca Juga: Cara Mengunci Aplikasi di HP Vivo untuk Semua Versi Funtouch OS

Berita Terkait
Berita Terkini

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera dimulai. Turnamen major pertama di tahun 2025 ini akan menyajikan total...

games | 11:14 WIB

Dalam update kali ini, HoYoverse menghadirkan kelanjutan dari Perjalanan Pengejaran Api yang spektakuler bersama rekan-r...

games | 10:26 WIB

Kolaborasi ini menjadi bentuk dukungan iQOO kepada para pro-player Bigetron Esports....

games | 14:44 WIB

Jadi, jika kamu ingin memilih roamer yang bisa membawa tim menuju kemenangan, berikut adalah daftar hero roamer terbaik ...

games | 21:41 WIB

Update Genshin Impact Versi 5.4 merayakan Festival Bunga Mikawa di Inazuma bersama Yumemizuki Mizuki pada 12 Februari....

games | 17:11 WIB