4 Hyper Jungler Terbaik di Mobile Legends, Bisa untuk Pemula

Ketahui apa itu hyper jungler dan apa saja hero Moile Legends untuk pemula dalam role ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 19 Januari 2023 | 19:00 WIB
Zilong Mobile Legends. (fandom)

Zilong Mobile Legends. (fandom)

Hitekno.com - Ada banyak hero Mobile Legends dengan role masing-masing. Namun kini terus berkembang hingga ada hyper jungler terbaik di Mobile Legends.

Dari sekian banyak hero Mobile Legends, kategori hyper memang cukup sulit bagi pemula. Karena punya tugas yang cukup kompleks.

Meski begitu ada juga hero hyper jungler terbaik di Mobile Legends yang cukup bersahabat dengan para pemula dan masih baru di game ini.

Baca Juga: 3 Hero Mobile Legends Counter Estes Paling Ampuh, Bikin Tak Berkutik

Berikut ini rekomendasi hyper jungler terbaik di Mobile Legends yang cukup ramah untuk pemula:

1. Balmond

Hero Mobile Legends - Balmond. (fandom)
Hero Mobile Legends - Balmond. (fandom)

Role asli Balmond adalah fighter-tank yang memiliki kombinasi damage dasar dan darah tebal. Juga memiliki kecepatan cukup.

Baca Juga: 5 Hero Mobile Legends Terkuat untuk Menembus Pertahanan Tank

Set skillnya bisa digunakan sebagai hyper jungler karena punya kecepatan tinggi untuk melakukan farming di hutan.

2. Zilong

Zilong Mobile Legends. (fandom)
Zilong Mobile Legends. (fandom)

Hero Mobile Legends kesukaan para pemula ini memiliki mobilitas tinggi dan jika dibangun dengan baik bisa menghasilkan damage besar.

Baca Juga: 5 Hero Mobile Legends Sakit yang Sering Kena Ban di M4 World Championship

Skill 2 Zilong dapat cepat mengejar dan membunuh minion, creep mapun hero lawan. Cocok untuk pertempuran hutan secara singkat.

3. Granger

Hero Granger. (Mobile Legends)
Hero Granger. (Mobile Legends)

Hero Mobile Legends ini bisa jadi hyper jungler yang optimal dan cepat dengan dukungan tank yang jago untuk melindunginya.

Baca Juga: 5 Hero Mobile Legends Paling Sering Menang di M4 World Championship

Burst damage Granger yang menakutkan ditambahkan skill ulti dengan bonus damage dari physical attack membuatnya semakin mengerikan.

4. Karina

Hero Mobile Legends - Karina. (fandom)
Hero Mobile Legends - Karina. (fandom)

Skill pasif Karina "Shadow Combo" sangat efektif dalam mendobrak defense tinggi. Karena pasif ini memberikan true damage yang mengabaikan pertahanan.

Ditambah skill 1 yang meningkatkan movement speed membuatnya punya mobilitas tinggi. Karena itu cocok untuk masuk dalam daftar ini.

Hyper Jungler

Apa itu hero Mobile Legends yang termasuk dalam hyper jungler? Pastinya secara nama adalah kombinasi hyper dengan jungler.

Yakni hero Mobile Legends yang menjalankan tugas sebagai hyper namun bersamaan sebagai jungler dalam permainan.

Jungler adalah hero yang berfokus dalam penguasaan hutan. Sedangkan mendapatkan tambahan hyper karena tugasnya mengambil buff dari monster hutan.

Peran hyper jungler ini akan penting untuk penguasaan hutan sekaligus buff dari monster. Seperti penguasaan lord, turtle maupun objektif lainnya di hutan.

Karena dibutuhkan farming di hutan dengan cepat, umumnya hero Mobile Legends yang masuk ke hyper jungler adalah assassin.

Namun assassin adalah role yang cukup sulit untuk pemula. Cepat namun membutuhkan presisi tinggi untuk optimal dalam farming di hutan.

Ada beberapa hero Mobile Legends fighter yang bisa diandalkan untuk menjadi hyper jungler. Yang umumnya mencari hero-hero yang lincah.

Itulah empat hyper jungler terbaik di Mobile Legends versi HiTkeno.com.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB