Build Item Lapu-lapu Menurut Antimage, Bisa Jadi Counter Semua Hero Marksman

Bisa menjadi counter hero marksman, berikut build item Lapu-lapu menurut Antimage.

Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 01 Februari 2023 | 11:37 WIB
Hero Mobile Legends - Lapu-Lapu. (Moonton)

Hero Mobile Legends - Lapu-Lapu. (Moonton)

Hitekno.com - Hero fighter Lapu-lapu menjadi andalan sang EXP lane, Antimage. Baru-baru ini, dalam salah satu video yang ia unggah ke YouTube, Antimage mengungkap build item Lapu-lapu yang bisa menjadi counter semua hero marksman.

Diakui oleh Antimage, hero fighter ini mampu melawan META marksman yang mungkin akan muncul nanti. Dengan skill yang ia miliki, Lapu-lapu mampu menyerang langsung ke lini belakang tim lawan.

Sedikit tips memainkan Lapu-lapu versi Antimage yaitu hero tersebut perlu untuk mengikuti semua perang yang ada. Hal ini bisa menjadi keuntungan bagi hero yang memiliki cooldown cepat ini.

Baca Juga: Dituduh Sadap Pengguna, Bos TikTok Diundang ke Sidang DPR Amerika Serikat

Bisa menjadi counter hero marksman, berikut build item Lapu-lapu menurut Antimage. Dengan racikan seperti ini, dijamin hero tersebut akan semakin OP saat digunakan di EXP lane.

1. Warrior Boots

Item Warrior Boots. (Mobile Legends)
Item Warrior Boots. (Mobile Legends)

Untuk Lapu-lapu, item Warrior Boots ini memberikan tambahan physical defense sebesar 20 poin, Selain itu item ini membuat skill pasif hero tersebut akan meningkatkan physical defense sebanyak 5 poin tiap terkena basic attack dari lawan.

Baca Juga: Tiga Model Oppo Find X6 Bocor ke Publik, Versi Pro Pakai Chipset Handal Snapdragon

2. Bloodlust Axe

Bloodlust Axe. (Mobile Legends)
Bloodlust Axe. (Mobile Legends)

Build item Lapu-lapu menurut Antimage berikutnya adalah Bloodlust Axe. Item ini memberikan atribut tambahan sebesar 20 persen spell vamp dengan 70 poin physical attack dan 10 persen cooldown reduction.

3. Dominance Ice

Baca Juga: Hero EXP Lane Paling Barbar di META Sekarang, Punya Damage Sakit dari Early Hingga Late Game

Item Dominance Ice. (HiTekno)
Item Dominance Ice. (HiTekno)

Pada Lapu-lapu, item Dominance Ice memberi tambahan 500 mana, 70 physical defense dan 5 persen movement speed. Item ini mempunya pasif yang dapat memperlambat attack speed lawan serta HP regen laawan yang berkurang sebanyak 50 persen.

4. Oracle

Item Oracle. (HiTekno)
Item Oracle. (HiTekno)

Item Oracle pada Lapu-lapu mampu menghasilkan HP regen tinggi dengan tambahan 850 HP, 42 magical defense dan 10 persen cooldown reduction. Item ini juga mampu meningkatkan shield absorption sebanyak 30 persen dari HP regen yang ada.

Baca Juga: Biaya Daftar IMEI Terkini Tahun 2023, Ternyata Mudah Banget Menghitungnya

5. Hunter Strike

Hunter Strike. (Mobile Legends)
Hunter Strike. (Mobile Legends)

Build item Lapu-lapu berikutnya adalah Hunter Strike. Item ini memberi tambahan 80 persen physical attack, 10 persen cooldown reduction dan 15 persen physical penetration. Pasif unik dari item ini memberi tambahan 50 persen movement speed.

6. Queen's Wings

Queen's Wing. (Mobile Legends)
Queen's Wing. (Mobile Legends)

Item selanjutnya untuk Lapu-lapu adalah Queen's Wings. Item ini memberi tambahan +900 HP, +15 physical attack, dan tambahan 10 persen cooldown reduction. Item tersebut meningkatkan damage dan defense dari Lapu-lapu.

Sedang begitu OP saat ini, itu tadi build item Lapu-lapu menurut Antimage. Bisa dicoba untuk meningkatkan damage Lapu-lapu agar menjadi semakin menyakitkan.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB

Apa yang akan terjadi kalau Karakter Genshin Impact hidup di multisemesta, atau di dunia yang sama sekali berbeda?...

games | 13:28 WIB

Tears of Themis merayakan ulang tahun Vyn Richter dengan event terbatas ini....

games | 15:17 WIB