Bantai 2-0, Alter Ego Udil Balas Taunting EVOS Legends di MPL Season 11

Kemenangan manis Alter Ego atas EVOS Legends ini dibumbui aksi taunting yang dilakukan oleh Udil.

Amelia Prisilia

Posted: Sabtu, 11 Maret 2023 | 07:46 WIB
Alter Ego Udil balas taunting EVOS Legends di MPL Season 11. (youtube/MPL Indonesia)

Alter Ego Udil balas taunting EVOS Legends di MPL Season 11. (youtube/MPL Indonesia)

Hitekno.com - Usai panen kekalahan di beberapa week awal MPL Season 11, akhirnya Alter Ego mampu tersenyum dan membalaskan kekalahannya di leg pertama dengan kemenangan 2-0 tanpa balas.

Kemenangan manis Alter Ego atas EVOS Legends ini dibumbui aksi taunting yang dilakukan oleh Udil di sesi wawancara bersama Clara Mongstar. Dirinya meninggalkan pesan khusus untuk sang legends creator, Dlar.

Begitu berapi-api, Udil kemudian memanggil nama Dlar sebelum kemudian menunjukan gaya khasnya sejak MPL Season 3 lalu. Hal ini langsung saja menuai reaksi beragam dari penggemar.

Baca Juga: Samsung Galaxy A54 Muncul di Website Resmi, Rilis Kapan?

"Woy Dlar, kamera, this is think twice buddy, look at this bro" ucap Udil sambil menunjukan gaya khasnya.

Berdasarkan unggahan @emak_moba, aksi taunting yang dilakukan oleh Udil ini membalas aksi taunting sebelumnya yang dilakukan oleh Dlar ketika EVOS Legends sukses membantai Alter Ego di leg pertama.

Saat menyoroti backstage player EVOS Legends usai kemenangan tim tersebut, Dlar nampak meniru gaya khas Udil bersama player lainnya. Hal ini yang kemudian memicu aksi balasan dari Udil.

Baca Juga: 3 Cara Menambahkan Video ke Presentasi Google Slide

Di kolom komentar @emak_moba, pentolan RRQ, R7 memberi tanggapan terkait aksi taunting Alter Ego Udil ke EVOS Legends yang terjadi di week 4 MPL Season 11 ini.

"Ini serunya MPL, taunting antar player" tulis R7 melalui akun @rrq_r7.

Sejak berseragam ONIC di MPL Season 3 lalu, Udil dikenal dengan aksi taunting yang cukup memancing lawan. Tidak heran jika dirinya kemudian disebut sebagai 'spicy boy' hingga akhirnya berseragam Alter Ego.

Baca Juga: Meta Siapkan Pesaing Twitter, Perang Medsos Makin Ramai

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB

Apa yang akan terjadi kalau Karakter Genshin Impact hidup di multisemesta, atau di dunia yang sama sekali berbeda?...

games | 13:28 WIB

Tears of Themis merayakan ulang tahun Vyn Richter dengan event terbatas ini....

games | 15:17 WIB