Hitekno.com - Sering diangga remeh bahkan terlupan, namun siapa sangka hero Assassin ini ampuh banget lho. Dia adalah Helcurt, hero Mobile Legends yang terlupakan.
Kalah populer dari Arlott, Lancelot, Hayabusa dan hero Assassin lainnya, siapa sangka kalau Helcurt punya rahasia ampuh untuk merusak strategi lawan.
Kehebatan hero Mobile Legends ini terbukti di tangan KyleTzy saat berlagan di MPL Filipina Season 11 membela Bren Esports.
Baca Juga: 10 Hero Mobile Legends dengan Efek Stun Terlama, Assassin dan Fighter Tak Berkutik
Bahkan Helcurt sampai dinobatkan sebagai hero Mobile Legends perusak makro terbaik untuk saat ini. Namun sayang banyak pemain yang melupakan sosoknya.
Baru banyak pemain yang tersadar kehebatannya saat digunakan pro player yang berlaga di kejuaraan esports Mobile Legends Filipina tersebut.
Helcurt Hero Mobile Legends yang Terlupakan
Baca Juga: 3 Hero Marksman Paling Ditakuti Assassin di Mobile Legends Season 28
Helcurt sendiri menjadi hero Assassin yang tidak populer. Karena membutuhkan kemampuan lebih untuk bisa memahami mekanismenya.
Belum lagi hadirnya sederet hero Mobile Legends baru ke role Assassin, membuatnya makin kalah populer. Bahkan tak sedikit yang sampai melupakan Helcurt.
Padahal di tangan yang tepat, Helcurt menjadi momok menakutkan untuk merusak formasi dan strategi lawannya.
Baca Juga: 10 Hero Stun Terlama di Mobile Legends, Ampuh Lumpuhkan Fighter dan Assassin
Terlihat dalam aksi KyleTzy yang berlaga di MPL Filipina Season 11, mengandalkan Helcurt saat bermain bersama Bren Esports.
Helcurt Hero Assassin Perusak Strategi
Saat ini, Helcurt menjadi hero Mobile Legends perusak makro terbaik yang bisa kamu temukan. Bagaimana caranya memakai hero Assassin ini.
Baca Juga: 5 Hero Assassin Terbaik untuk Solo Rank di Season 28, Dijamin Keluar dari Epic MLBB
Karena dikenal tidak spesial dan terlalu biasa saja dibandingkan hero Assassin lain, banyak yang lupa kalau Helcurt bisa menghasilkan damage sakit.
Bahkan sejak early game, Helcurt sudah cukup mematikan. Terlebih jika dibekali item anti tank, akan jadi momok tersendiri.
Jika berhadapan dengan lawan yang mengandalkan armor, Helcurt perlu dibekali Endless atau Thunder belt yang akan membuat damagenya makin sakit.
Terlebih skill ultimate hero Mobile Legends ini, akan merusak makro lawan yang mengandalkan map untuk melihat pergerakan lawan.
Karena skill ultimate Helcurt akan membuat 1 map gelap. Hal ini tentu saja merusak strategi lawan yang melihat posisi melalui map.
Baik lawan yang melakukan serangan maupun hendak mem-backup, mereka kesulitan menemukan rekannya dari map.
Di saat itulah, Helcurt langsung beraksi dengan damage sakit. Atau juga berguna untuk kabur dari strategi penculikan lawan.
Dengan skill ultimate Helcurt tersebut, terpaksa membuat lawan akan mengubah strategi mereka. Bahkan memporak-porandakan formasinya.
Itulah Helcurt, sosok hero Mobile Legends yang terlupakan padahal ampuh dalam merusak strategi lawan. Mungkin kamu bisa memulai menjajal hero Assassin ini.