Hero Tank OP Tapi Jarang yang Tahu, Ampuh Push Rank Mobile Legends

Tak kalah dari Lolita dan Franco, inilah sosok hero Tank OP tapi jarang yang tahu. Siapa dia?

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 16 Mei 2023 | 13:45 WIB
Hero Mobile Legends - Hylos. (Moonton)

Hero Mobile Legends - Hylos. (Moonton)

Hitekno.com - Saking banyaknya hero Mobile Legends, beberapa hero mulai terlupakan. Termasuk ada hero Tank OP tapi jarang yang tahu untuk saat ini. Siapa hero OP ini?

Hadirnya hero Tank OP baru membuat deretan hero Mobile Legends lawas makin terlupakan. Padahal hero lawas belum tentu jadi lemah.

Seperti satu hero Tank OP jarang yang tahu ini, sebenarnya ampuh untuk push rank tak kalah dari hero Mobile Legends baru.

Baca Juga: 4 Hero Tank Buat Counter Badang di Mobile Legends, Bisa Lolos Jebakan dengan Mudah

Siapa tank ini? Jawabannya adalah Hylos yang dikenalkan sejak 2017 silam. Sangat disayangkan hero OP ini diremehkan bahkan ditinggalkan.

Sebagai roamer, Hylos punya kelebihan dalam hal guard dan intiator. Kemampuan yang memang dibutuhkan dan penting bagi seorang hero Tank.

Soal durability, tidak diragukan lagi Hylos ini cukup tebal. Ditambah tingkat kesulitannya yang juga tidak terlalu tinggi.

Baca Juga: 4 Hero Tank Paling OP di Mobile Legends Mei 2023, Tak Sekadar Tebal

Sejak awal dikenalkan, hero Mobile Legends ini sangat digemari. Karena kemampuan di atas yang membuatnya lengkap sebagai hero OP.

Kini Hylos ditinggalkan seiring hadirnya hero Tank baru. Padahal jika kamu tahu, potensi Hylos untuk menjadi hero OP cukup besar.

Hylos Counter Semua Hero Lincah

Baca Juga: 4 Hero Tank Tier S di Mobile Legends Mei 2023, Roamer Terbaik

Hero Mobile Legends - Hylos. (Moonton)
Hero Mobile Legends - Hylos. (Moonton)

Ketahui kalau Hylos menjadi counter bagi semua hero Mobile Legends dengan mobilitas tinggi. Hero-hero lincah bisa dibuat bertekuk lutut di hadapan Hylos.

Hal ini dikarenakan Hylos punya efek stun yang mematikan. Bagaimana selincah apa pun hero lawan, tetap lumpuh kena stun hero Tank OP ini.

Terlebih sekarang META Mobile Legends banyak mengarah dan menguntungkan hero cepat dan lincah pergerakannya.

Baca Juga: 4 Hero Tank Terkuat MLBB Andalan Pro Player Filipina, Peluang Menang Besar!

Pertahanan Hylos

Hylos Mobile Legends. (Fandom)
Hylos Mobile Legends. (Fandom)

Sebagai hero Tank, tidak dipungkiri kalau Hylos memiliki pertahanan dan darah yang sangat tebal. Karena itu ia sulit untuk dibunuh.

Hero pure Tank ini juga memiliki mekanik yang mudah untuk dikuasai. Karena memang mengandalkan pertahanan untuk menahan serangan lawan.

Hylos juga bertugas menjadi initiator war. Sebagai ujung tombak saat bentrokan, Hylos punya skill Crowd Control dan Area.

Tak berhenti di sana, Hylos juga punya heal di skill ultimate. Sedangkan pasifnya memberikan buff max HP yang membuatnya semakin tebal.

Karena itu, tidak diragukan lagi kehebatan Hylos sebagai Tank. Ia bisa dibandingkan dengan Franco, Lolita dan Kufra untuk roamer.

Sampai kapan Hylos menjadi hero Tank OP tapi jarang yang tahu di Mobile Legends? Manfaatkan hero OP ini untuk push rank.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB