Hitekno.com - Berikut ini adalah tujuh husbando terpopuler di anime dan paling ikonik. Cewek mana sih yang nggak ngefans sama mereka?
Kata waifu merujuk para karakter cewek di anime yang menjadi pujaan penggemar cowok.
Lalu apa nama karakter cowok di anime yang digilai oleh penonton cewek? namanya adalah Husbando atau suami.
Baca Juga: 5 Karakter Penjahat di Anime Naruto yang disukai Fans
Biasanya, karakter-karakter yang berstatus husbando ini mereka ini punya fisik yang ganteng dan sikap dingin plus agak misterius kepribadiannya.
Ada banyak karakter dengan status husbando berseliweran di anime, namun tim Hitekno.com sudah merangkum tujuh yang terbaik di antaranya.
Berikut ini adalah tujuh karakter husbando terpopuler di anime dirangkum HiTekno.com dari sportskeeda:
Baca Juga: 5 Karakter Anime Tomboy Paling Ikonik dan Cantik
Selain daftar di atas, tim Hitekno.com juga telah merangkum alasan mengapa tujuh karakter ini husbando terpopuler di mata penonton cewek:
7. Sakamoto - Haven't You Heard? I'm Sakamoto
Sakamoto memiliki kemampuan alias pelet yang dapat mengubah pembenci menjadi orang yang paling mengidolakannya.
Baca Juga: 7 Karakter Demon Slayer Paling Cerdas, Selain Tanjiro Kamado Banyak yang Pintar
Dia adalah "Tensai" yang diakui secara luas di sekitar sekolahnya yang kebanyakan lebih suka menghabiskan waktu sendirian dan fokus pada rutinitasnya.
Sakamoto bisa menarik perhatian secara tidak sengaja karena apa yang dia lakukan selalu tampak keren.
Inilah yang dijamin bikin penonton wanita tergila-gila sama karakter manis berkaca mata yang satu ini.
Baca Juga: 7 Karakter Tsundere Terbaik di Anime, Waifu Kesayangan Banyak Orang
6. Hijikata Toshiro - Gintama
Hijikata Toshiro dikenal sebagai karakter yang dingin dan selalu memiliki sikap tenang dalam semua situasi.
Dia adalah individu yang disiplin dan selalu mematuhi hukum Shinsengumi. Hijikata memiliki kesukaan aneh pada Mayones, di mana ia cenderung membuat lapisan tebal di atas apapun yang ia makan.
Soal perasaan, dia juga cuek bebek. Dia tidak pernah menyatakan cintanya kepada Okita Mitsuba dan bahkan menjauhkan diri dari Okita saat Okita sudah menunjukkan rasa suka.
Alasannya satu, dia ingin Okita Mitsuba memilih seseorang yang tidak menjalani kehidupan yang berbahaya seperti kehidupannya.
Dia bahkan sangat peduli dengan orang-orang di sekitarnya dan akan mempertaruhkan nyawanya untuk mereka ketika saatnya tiba.
5. Tatsu - The Way of the Househusband
Tatsu pernah menjadi anggota geng Yakuza legendaris yang ditakuti yang dikenal dengan julukannya "The Immortal Dragon."
Meski demikian, Tatsu sekarang menjadi suami rumah tangga penuh waktu. Dia adalah juru masak yang sangat baik dan serba bisa di hampir semua pekerjaan rumah tangga.
Dia sangat mencintai istrinya dan melakukan segalanya untuk membuatnya bahagia. Dia terkadang bekerja lebih keras untuk orang-orang di sekitarnya tanpa mempedulikan konsekuensinya.
Atas alasan itu, banyak otaku perempuan suka banget dengan sosok Tatsu ini.
4. Mikey - Tokyo Revengers
Majiro Sano atau yang lebih dikenal sebagai Mikey, adalah pendiri dan pemimpin Tokyo Manji Group.
Semua orang di geng mencintai dan menghormati Mikey karena kepemimpinan dan perilaku santainya.
Karena telah memproklamirkan dirinya sebagai fondasi grup, dia tidak membiarkan dirinya menunjukkan kelemahan apa pun yang akan mempengaruhi orang lain dengan cara apa pun.
Namun, di balik wajahnya yang keras, Mikey tetaplah seorang anak kecil yang suka bercanda dan mengerjai orang-orang terdekatnya.
3. Satoru Gojo - Jujutsu Kaisen
Karakter yang paling karismatik dari serial ini, Satoru Gojo, bisa bikin gagal fokus penggemar setiap kali dia muncul, bahkan untuk sesaat.
Dia dianggap sebagai pengguna kutukan terkuat karena jujutsu mata garis keturunannya, yang dikenal sebagai Enam Mata.
Tidak seperti guru lain, Gojo menggunakan cara yang tidak biasa untuk mengajar murid-muridnya.
Dia suka bermain-main di sekitar murid, kolega, dan teman-temannya, mengabaikan hierarki.
Gojo menghargai murid-muridnya lebih dari apapun, dan jika ada yang mencoba menyakiti mereka, bahkan para eksekutif Sorcerer tidak akan terhindar dari amarahnya.
2. Levi Ackerman - Attack on Titan
Levi dikenal karena sikapnya yang tabah dan kesan dingin yang dia berikan kepada orang lain.
Dia adalah individu paling serius yang belum pernah terlihat tersenyum. Namun, dia pernah tersenyum sedikit ketika Historia meninju Eren setelah menjadi ratu dan itu sangat memesona.
Selain sebagai anggota korps terkuat, ia dianggap sebagai orang paling menarik yang dikenal karena penampilannya yang mengintimidasi.
Levi bisa menjadi sedikit lebih keras terhadap bawahannya, tapi dia peduli pada mereka, yang tidak pernah dia tunjukkan.
1. Itachi Uchiha - Naruto
Dan pemenang daftar ini tak lain dan tidak bukan adalah Itachi Uchiha dari serial Naruto.
Kecerdasan Itachi dan penampilannya yang memukau membuatnya menjadi salah satu karakter yang tak terlupakan di Naruto.
Awalnya, dia adalah karakter yang dibenci semua orang, tetapi para penggemarnya menjadi lebih tertarik padanya setelah mengetahui kebenaran di balik tindakannya.
Itachi dikenal sangat misterius dan ini membuat cewek-cewek penasaran lalu baper.
Itulah tujuh husbando terpopuler di anime yang banyak digemari cewek-cewek.