Hitekno.com - Apa kamu pecinta anime? Jika iya, pasti jenis anime Isekai sudah tidak asing di telinga kamu. Berikut ini tim HiTekno.com rangkum rekomendasi anime isekai terbaru.
Anime Isekai adalah subgenre novel ringan Jepang, video game, dan anime di mana protagonis akhirnya dipindahkan atau dilahirkan kembali ke dunia lain.
Hal ini menggambarkan bagaimana karakter utama berpindah ke dunia lain seperti reinkarnasi setelah mati. Isekai memiliki arti sebagai dunia lain menurut Kamus Instan Nihon: Jepang-Indonesia, Indonesia-Jepang yang ditulis oleh Irma Nirmala (2020: 443).
Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Movie dengan Visual Memukau
Isekai sudah menjadi salah satu genre populer sejak tahun 1990an. Kamu juga bisa melihat banyaknya anime Isekai lawas yang masih layak untuk ditonton hingga sekarang.
Berikut rekomendasi anime Isekai terbaru yang HiTekno.com rangkum untuk kamu.
1. Skeleton Knight in Another World
Baca Juga: 7 Rekomendasi Anime Bertema Keluarga, Bikin Terenyuh!
Anime Skeleton Knight in Another World bercerita tentang seseorang bernama Arc yang tertidur usai bermain game MMORPG dan pindah ke dunia lain begitu ia sadar.
Tidak sekedar berpindah ke dunia lain, Arc pun telah berubah wujud menjadi seorang tengkorak dan memakai baju zirah layaknya prajurit perang kerajaan. Arc mulai berkelana di dunia fantasi yang asing baginya dan berupaya menyelesaikan tes sebagai prajurit bayaran.
2. Youjo Senki | Saga of Tanya the Evil
Baca Juga: 7 Rekomendasi Anime dengan Protagonis Wanita Hebat, Tak Sekadar Wifu Belaka
Anime ini berkisah mengenai Tanya Degurechov yang tak percaya adanya Tuhan. Setelah mati, dia pun bertemu Tuhan, tapi tetap tak mempercayainya.
Tuhan dalam anime ini akhirnya menghidupkan kembali Tanya ke dalam sosok gadis kecil. Dan jika Tanya meninggal lagi, maka dia akan masuk ke neraka. Pada akhirnya, Tanya justru bergabung dengan tentara, meraih jabatan tinggi, dan menemukan kehidupan tanpa takut mati.
3. The Saint's Magic Power is Omnipotent
Baca Juga: 8 Rekomendasi Anime Terbaik Karya Ufotable, Modern dan Keren!
Anime ini berkisah tentang seorang karyawan kantoran berusia 20 tahun bernama Sei yang berharap untuk mendapatkan kehidupan baru yang menyenangkan di dunia lain.
Pada saat yang sama, di dunia yang berbeda, sebuah ritual baru saja dilakukan untuk memanggil dua orang “Saint” yang akan ditugaskan untuk menghapus sihir jahat dari muka bumi. Seperti yang bisa ditebak, semua orang sepakat untuk memilih orang kedua, daripada Sei.
Sei sendiri tidak ambil pusing, dia lebih memilih meninggalkan kastil dan memulai berdagang ramuan dan parfum dengan bermodal kemampuan sihir yang baru dipelajari.
Tidak seperti anime isekai pada umumnya yang kehidupannya penuh dengan petualangan, kehidupan Sei justru berjalan baik seiring dengan bisnisnya yang berjalan lancar di luar ekspektasinya.
4. I've Been Killing Slimes for 300 Years and Maxed Out My Level
I’ve Been Killing Slimes for 300 Years and Maxed Out My Level mengisahkan Azusa mengakhiri hidupnya yang singkat dengan meninggal karena terlalu banyak bekerja.
Dia bereinkarnasi sebagai penyihir yang tak pernah mati di dunia baru dan bersumpah untuk menghabiskan hari-harinya tanpa stres dan senyaman mungkin.
5. Kumo Desu ga, Nani ka? | So I'm a Spider, So What?
Berbeda dengan anime Isekai pada umumnya. Di anime ini, alih-alih menjadi seorang pahlawan kuat, sang karakter utama justru berubah menjadi laba-laba.
Layaknya game RPG, Kumoko si laba-laba mencoba menguasai kekuatannya di dunia misterius tersebut. Ia pun banyak berbuat baik dengan harapan bisa memperbaiki hidupnya.
Itulah 5 rekomendasi anime Isekai terbaru yang bisa kamu tonton di waktu luang. Mana yang tertarik kamu tonton?