Hitekno.com - Jelang final saga, semua misteri yang ada di manga One Piece akhirnya terkuak. Salah satunya menyebut jika Shanks adalah pengguna Haki Penakluk terkuat di serial tersebut. Seperti disebutkan Spoiler One Piece Chapter 1055 terbaru yang telah beredar.
Shanks diprediksi akan menjadi tokoh utama di One Piece chapter 1055 beberapa waktu mendatang. Kabarnya, Shanks mulai ikut memburu harta karun One Piece setelah bertahun-tahun mengatakan tidak tertarik.
Sebuah boroan juga menyebut jika kekuatan Shanks akan ditampilkan pada manga One Piece chapter 1055 mendatang. Menariknya, Shanks diduga adalah pengguna Haki Penakluk terkuat.
Baca Juga: One Piece: 7 Karakter Kuat Tanpa Haki, Tak Kalah dari Buah Iblis
Hal ini diklaim dari spoiler One Piece Chapter 1055 terbaru yang telah beredar di forum dan media sosial. Bagaimana kekuata Haki Shanks?
Haki Penakluk milik Shanks
Penggemar One Piece tentu saja tahu siapa itu Shanks. Dia tidak hanya salah satu bajak laut paling kuat di seluruh dunia, namun dia juga salah satu dari sedikit orang di One Piece yang mampu menggunakan Haki Penakluk.
Baca Juga: One Piece: Mengapa tangan Luffy menjadi hitam setelah menggunakan Haki
Haki ini memungkinkan penggunanya untuk memanfaatkan kemauan mereka sendiri sebagai senjata.
Saat menggunakan Haki Penakluk, seseorang dapat mendorong tekad mereka keluar, menyebabkan orang-orang di sekitar mereka menjadi kewalahan atau bahkan pingsan.
Keterampilan ini langka, dan tidak ada latihan tertentu untuk membuat karakter bisa memiliki Haki Penakluk ini.
Baca Juga: Perbedaan Haki dari One Piece dengan Nen dari Hunter x Hunter
Pengguna juga dapat memasukkan Haki khusus ini ke dalam senjata atau serangan mereka, membuat mereka lebih kuat secara eksponensial.
Shanks adalah orang pertama yang menggunakan teknik ini. Ia pernah menggunakannya untuk menakut-nakuti Penguasa Pantai.
Pengaruh Haki Penakluk Shanks dengan One Piece chapter 1055
Baca Juga: Persamaan Haki dari One Piece dengan Nen dari Hunter x Hunter, Seberapa Mirip?
Lalu apa hubungannya Haki Penakluk Shanks dengan One Piece chapter 1055? Sejak petunjuk awal tentang bab baru ini terungkap, penggemar telah berteori bahwa Laksamana Greenbull akan mundur atau dikalahkan pada akhir pertarungan.
Pada awalnya, banyak penggemar berspekulasi bahwa ini akan disebabkan oleh Momonosuke menggunakan napas apinya untuk mengusir atau melumpuhkan kekuatan Laksamana, yang berbasis di sekitar tanaman.
Namun, beberapa jam yang lalu, seorang leaker bernama ONEPIECESPOILE1 menerbitkan petunjuk tentang One Piece Chapter 1055 yang bisa menunjukkan kesimpulan yang sama sekali berbeda.
Di dalamnya, kita bisa melihat Shanks menggunakan Haki Penakluknya, jadi jelas kita akan melihat lebih banyak kemampuan itu saat chapter dirilis.
Namun, hanya satu petunjuk ini yang membuat penggemar tertarik, yakni pada kemungkinan Shanks menjatuhkan Aramaki dengan kemampuan ini.
Untuk melihat bagaimana kekuatan Haki Penakluk Shanks, kamu bisa menunggu sampai One Piece chapter 1055 rilis.
Itulah Spoiler One Piece Chapter 1055 terbaru yang mengklaim soal Shanks pengguna Haki Penakluk terkuat saat ini.