Hitekno.com - Boa Hancock diketahui sangat tergila-gila dengan Luffy, bahkan rela melakukan banyak hal demi karakter One Piece ini. Namun apakah cintanya akan terbalas?
One Piece menjadi salah satu seri petualangan Bajak Laut. Inti dari seri ini menampilkan petualangan demi petualangan dari karakter yang ada di dalamnya.
Hampir tak ada kisah asmara yang banyak mendapat sorotan di anime dan manga One Piece ini. Lalu bagaimana kisah cinta Boa Hancock dan Luffy di One Piece?
Baca Juga: One Piece: 3 Alasan Boa Hancock Harus Bergabung dengan Topi Jerami
Meski demikian, bukan berarti kisah asmara antara karakter One Piece di dalamnya tidak menarik untuk disaksikan.
Salah satu yang paling menarik perhatian adalah hubungan yang terjalin antara Boa Hancock dengan Luffy.
Monkey D Luffy dan Hancock tidak benar-benar memiliki awal yang baik, akan tetapi Hancock ternyata memiliki rasa cinta kepada Luffy.
Baca Juga: One Piece: Sebagai Mantan Shichibukai, Apakah Boa Hancock Bergabung dengan Cross Guild?
Namun, kepribadian konyol Luffy dan keinginan besar untuk menjadi Raja Bajak Laut berikutnya membuatnya tidak menyadari perasaan Hancock.
Bisa dikatakan, Boa Hancock sudah jungkir balik menampilkan perasaannya kepada Monkey D Luffy, tapi apakah Luffy akan membalas perasaan Hancock?
Kepercayaan diri Boa Hancock
Baca Juga: One Piece: 7 Fakta Menarik Boa Hancock, Wanita Terkuat yang Jatuh Cinta pada Luffy
Boa Hancock merupakan salah satu karakter tercantik di seri One Piece ini. Dia juga memiliki buah iblis penggoda yang membuat banyak laki-laki bisa bertekuk lutut kepadanya.
Mulanya, Hancock cukup percaya diri bisa mendapatkan hati Monkey D Luffy dengan mudah karena kecantikannya.
Namun perlahan, karakter One Piece ini menyadari jika Monkey D Luffy tidak seperti pria manapun yang dia temui selama ini.
Baca Juga: Teori Siapa Ibu Luffy di One Piece, Benarkah Boa Hancock?
Karena kecantikannya membuat hampir setiap pria jatuh cinta padanya, Hancock memiliki bias sadar ketika datang untuk menggeneralisasi pria.
Namun, Luffy mematahkan semua kesalahpahamannya dan membuktikan bahwa tidak semua laki-laki demikian.
Ya, sikap egois Monkey D Luffy yang tidak mementingkan diri sendiri membingungkan Hancock.
Boa Hancock mencoba membuang perasaannya kepada Luffy namun dia tetap tidak bisa mengontrol tindakannya ketika berada di dekat Kapten Topi Jerami.
Minat romantis Hancock pada Luffy tumbuh ke titik di mana dia tersipu di hadapannya. Bahkan, Hancock pernah mengatakan dengan tegas bahwa Luffy adalah kekasihnya.
Namun apakah Luffy menyambut cinta Boa Hancock?
Sayang seribu sayang buat Boa Hancock. Cintanya bertepuk sebelah tangan karena Luffy tidak memiliki perasaan yang sama untuknya.
Saat ini, Monkey D Luffy sepenuhnya fokus pada perjalanannya untuk menjadi Raja Bajak Laut
Luffy sudah menganggapnya sebagai kawan dan tidak akan pernah melangkah melampaui batas ini.
Meski demikian, Oda hampir selalu melakukan yang terbaik untuk menciptakan lingkungan yang romantis untuk Luffy dan Boa Hancock. Ini bikin penggemar gemas.
Itulah kisah cinta Boa Hancock dan Luffy yang menyimpan banyak misteri di kalangan fans One Piece.