Hitekno.com - Sempat viral di media sosial, ucapan 'Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare' yang awalnya ramai di TikTok. Namun tahukah kamu Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare artinya apa dan dari mana asalnya?
Secara sekilas kita tahu kalimat tersebut adalah ucapan dalam bahasa Jepang, namun Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare artinya apa dan kenapa sampai viral di media sosial?
Ternyata kata-kata tersebut merupakan penggalan dari anime dan manga Tokyo Revengers yang sering kali digunakan oleh para pengguna TikTok. Lantas, Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare artinya apa?
Baca Juga: Siapa Chifuyu Matsuno Tokyo Revengers? Ini Profilnya
Berbagai macam akun diketahui banyak mengunggah video dengan menggunakan kata Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare dan bahkan hingga masuk ke FYP TikTok.
Banyak orang penasaran Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare artinya apa dan bagaimana pemakaiannya?
Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare artinya apa?
Baca Juga: Tokyo Revengers: Shinichiro Sano Kemungkinan Masih Hidup
Kata Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare dari manga Tokyo Revengers tersebut terdiri dari 4 frasa yakni "Oi Kiyomasa", "Nande Nande", "Baka", dan "Gambare".
Kata "Oi" sering digunakan untuk memanggil seseorang. Sementara itu "Kiyomasa" merupakan nama panggilan di sebuah karakter dalam manga Tokyo Revengers yang bernama lengkap Masataka Kiyomizu. Dia merupakan pemimpin geng Kiyomasa dan sebelumnya merupakan anggota Toman yang diketuai oleh Mikey.
Kata "Nande Nande" adalah kata yang berasal dari kata sebenarnya yakni "Nanda" yang memiliki arti "ada apa". "Gambare" berasal dari kata Ganbare yang memiliki arti "berjuang" serta "baka" yang memiliki arti "bodoh".
Baca Juga: Daftar Nama Karakter Tokyo Revengers, Lengkap Masing-masing Kelompok
Sebenarnya kata "Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare" tidak saling berkaitan satu sama lain dalam manga, namun muncul dari beberapa potongan adengan. Seperti contoh pada ucapan "Oi Kiyomasa" muncul pada Tokyo Revengers episode 3 yang bertajuk "Resolve" pada menit 05.42.
Jika kata Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare diartikan dalam satu kalimat menjadi "Hai Kiyomasa Kenapa, Ada apa bodoh? Ayo tetap semangat".
Anime dan Manga Tokyo Revengers
Baca Juga: Tokyo Revengers: Mengapa Mikey Menganggap Menangis Itu Lemah
Tokyo Revengers menceritakan Takemichi Hanagaki yang mengetahui secara mendadak mantan kekasihnya yang bernama Hinata Tachibana meninggal dunia. Mantan kekasihnya tersebut dibunuh oleh kelompok yang bernama Tokyo Manji.
Manga Tokyo Revengers menjadi salah satu manga populer saat ini. Hingga kini Tokyo Revengers telah menerbitkan 40 juta kopi berbentuk digital. Pada awalnya Tokyo Revengers merupakan manga mingguan di Majalah Shonen pada tahun 2017.
Pada April 2021, Liden Films mengadaptasi manga tersebut ke dalam anime. Anime Tokyo Revengers season 1 dengan total 24 episode dapat disaksikan secara gratis dan legal melalui Muse Indonesia.
Itulah penjelasan singkat singkat mengenai arti dari kata-kata viral di media sosial TikTok Oi Kiyomasa Nande Nande Baka Gambare Gambare artinya apa. Semoga bermanfaat! (Suara.com/ Muhammad Zuhdi Hidayat)
Dapatkan informasi menarik lainnya melalui Facebook HiTekno.com dalam LINK INI.