Hitekno.com - Anime dewasa cukup banyak bertebaran dengan mengusung banyak tema. Cari apa saja yang menarik, berikut tim HiTekno.com rangkum rekomendasi anime dewasa yang memiliki daya tarik sendiri.
Ingat, anime dewasa memiliki rating usia umumnya 18+, terkadang lebih dari itu juga ada. Hal ini karena konten yang diberikan menampilkan hal-hal tertentu yang tidak layan ditonton usia anak-anak.
Termasuk beberapa judul dalam rekomendasi anime ini, menampilkan konten yang lebih layak dinikmati usia dewasa.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Anime Dewasa di Vidio, Khusus 18 Tahun ke Atas
Meski begitu, deretan anime dewasa di bawah ini belum masuk kategori hentai. Masih dalam tahapan Ecchi atau mengusung candaan menjurus saja, belum sampai adegan dewasa.
Namun, haris diingat anime dewasa ini tidak hanya menampilkan visual memancing saja. Namun ada juga berbagai suara dengan ekspresi memancing.
Karenanya jika tidak ingin membuat kami disangka menonton anime hentai oleh orang sekitar, manfaatkan headset dalam menyaksikan anime Ecchi berikut ini.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Anime Dewasa untuk Penggemar High School DxD
Simak ada beberapa rekomendasi anime dewasa yang dirangkum tim HiTekno.com.
1. Prison School
Terletak di pinggiran Tokyo, Hachimitsu Private Academy adalah sekolah asrama khusus perempuan yang bergengsi, terkenal dengan pendidikan berkualitas tinggi dan siswa yang disiplin.
Baca Juga: 16 Anime Dewasa yang Sebaiknya Dihindari saat Puasa
Namun, ini semua akan berubah karena revisi kebijakan sekolah yang paling ikonik, karena anak laki-laki sekarang juga dapat mendaftar.
Pada awal semester pertama di bawah dekrit baru ini, hanya lima anak laki-laki yang diterima.
Itu berarti membuat rasio 200 perempuan berbanding 1 laki-laki di sekolah tersebut. Mengacu pada alasan ini, tentu saja ada banyak kejadian-kejadian dewasa yang akan dipertontonkan.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Anime Dewasa, Jangan Ditonton Bareng Bocil
2. Highschool of the Dead
Sesuai dengan judulnya, anime ini bercerita tentang bangkitnya orang mati hingga membuat kota dipenuhi oleh para zombie.
Takashi Kimuro terpaksa membunuh sahabatnya ketika dia digigit dan menjadi seorang zombie.
Ia kemudian bertemu dengan Rei Miyamoto yang juga memiliki masalah yang sama. Keduanya lantas bekerja sama untuk menemukan penyebab dari teror zombie ini.
3. Trinity Seven
Di pagi yang indah, Arata Kasuga tiba-tiba menemukan saudaranya menghilang. Usut punya usut wilayahnya sedang diserang oleh sebuah fenomena bernama "Fenomena Kerusakan".
Untuk menyelidiki fenomena tersebut, Lilith Asami muncul di hadapan Arata. Dia diberi dua pilihan: menyerahkan buku itu, atau mati.
Namun, Arata memilih opsi ketiga yakni mendaftar di sekolah sihir rahasia Royal Biblia Academy, bersama enam pengguna sihir lainnya.
Bersama dengan Lilith, keenamnya membentuk Trinity Seven, elit sekolah yang masing-masing meningkatkan kekuatan dan keterampilan mereka sendiri.
4. No Game No Life
No Game No Life adalah serial komedi surealis yang mengikuti kisah Sora dan Shiro, saudara kandung NEET (hikikomori).
Mereka adalah duo gamer online di balik nama pengguna legendaris "Blank" namun keduanya sangat tertutup.
Mereka memandang dunia nyata hanya sebagai game yang buruk. Namun, email aneh yang menantang mereka untuk bertanding catur. Dari sinilah mereka akan dipaksa untuk terus bermain demi bisa bertahan hidup.
5. Monster Musume no Iru Nichijou
Kimihito Kurusu menjalani kehidupan yang tenang dan biasa-biasa saja sendirian sampai gadis monster datang berkerumun.
Kurusu Kimihito lantas dilantik sebagai relawan program pertukaran budaya antar spesies, kehidupannya berubah.
Gadis "Lamia" manusia setengah hewan yg menyerupai ular bernama Miia datang untuk tinggal bersama, Kurusu ditugaskan untuk merawatnya.
Semenjak itu Kurusu sering berurusan dengan gadis monster dari berbagai spesies.
6. Rosario to Vampire
Anime ini mengikuti kisah karakter Tsukune Aono yang tak diterima di sekolah pilihannya karena nilainya buruk.
Satu-satunya sekolah yang bisa menerimanya ternyata dipenuhi oleh siluman (youkai) yang menyamar menjadi manusia.
Ia sempat ingin melarikan diri. Namun kemudian, Tsukune bertemu dengan gadis manis bernama Moka Akashiya yang merupakan vampir.
Tsukune akhirnya memutuskan untuk tetap bertahan di sekolah itu dengan menyembunyikan identitasnya yang hanya seorang manusia biasa.
7. Kiss x Sis
Kiss x Sis adalah adaptasi anime dari serial manga yang dibuat oleh Bow Ditama dan dianimasikan oleh Feel.
Serial ini berkisah tentang seorang anak laki-laki bernama Keita Suminoe yang akhirnya punya saudara kembar bernama Ako dan Riko. Mereka adalah saudara tirinya.
Namun tentu saja, karena si kembar ini cantik, Keita selalu berdebar ketika berdekatan dengan mereka.
8. High School DxD
High School DxD mengangkat kisah Issei Hyodo, seorang pemuda yang mati pada kencan pertamanya. Beruntung ia bertemu Rias Gremory yang menghidupkan kembali untuk dijadikan budak.
Sering waktu kita disuguhkan dengan kedekatan Issei Hyodo dengan Rias Gremory yang ikut diwarnai dengan karakter wanita cantik lainnya. Karena itu anime dewasa ini tergolong dalam genre harem.
Selain itu juga tergolong anime dewasa karena banyak disuguhkan momen terobsesinya Issei Hyodo dengan bagian tubuh wanita. Juga bagaimana pikiran mesum tokoh utama ini terhadap Rias Gremory.
9. Dungeon ni Deai wo Motomeru no wa Machigatteiru Darou ka (DanMachi)
Anime dewasa yang masuk ke dalam daftar teratas rekomendasi anime tim Hitekno.com adalah DanMachi.
Tokoh utama dalam anime ini bernama Bell Cranel. Ia berkerjasama dengan Dewi Hestia untuk mengembalikan kekuatan sang dewi.
Memang, anime ini bertema petualangan. Namun di mana ada sosok Dewi Hestia, tentu saja adegan dewasa tidak bisa dilepaskan dari beberapa scenenya.
10. Grisaia No Rakuen
Nah kalau yang satu ini berlatar belakang di sekolah, khas Jepang banget kan?
Grisaia No Rakuen ini menceritakan kisah seorang siswa bernama Yuuji Kazami. Satu hal yang perlu kamu tahu, anime ini adalah adaptasi dari sebuah komik berjudul “Le Fruit de la Grisaia”.
Jika kamu tahun bahasa Jepang, maka kata Grisaia merujuk pada istilah 18+.
Jiak ditayangkan di televisi Indonesia, tentu akan banyak ditemukan sensor di sana-sini. Oleh sebab itu, kamu harus menemukan link streaming yang tepat agar bisa menontonnya secara full.
11. Cross Ange: Tenshi To Ryuu no Rondo
Kalau anime dewasa yang satu ini berlatar di sebuah kerajaan di mana tokoh utamanya adalah seorang putri bernama Angelise Ikaruga Misurugi.
Sang putri dulunya adalah seorang gadis dari wilayah Mana. Di daerah Mana itu dikenal dengan teknologi dan sihirnya yang maju.
Akan tetapi, hanya gadis dengan nama Norma yang bisa menggunakan teknologi tersebut.Dan ternyata, putri Angelise ternyata adalah Norma.
Cerita ini banyak bumbu-bumbu adegan dewasa di dalamnya yang dipertontonkan secara eksplisit.
12. Momo Kyun Sword
Nah, kalau anime yang satu ini memang jangan ditanyakan lagi tingkat "kedewasaannya".
Momo Kyun Sword ini diadaptasi dari kisah klasik Jepang. Cerita klasik ini bercerita mengenai sisi sensualitas seorang gadis bernama Momoko.
Jadi, jangan kaget jika tiba-tiba Momoko melalukan pose tak biasa di banyak scene pada anime ini ya.
13. Goblin Slayer
Kalau yang ini jangan ditonton bersama orang tua karena peperangannya cukup ekstrim.
Kamu akan menemukan banyak kekerasan yang kejam. Awal cerita pun sudah sangat ambigu dan rasanya, tidak bijaksana jika ditonton anak kecil.
Terlebih di episode awal Goblin Slayer, kamu akan disajikan momen pembantaian petualang pemula. Bukan hanya gore, namun seolah terkesan menonton anime erotis.
14. Shimoneta to Iu Gainen ga Sonzai Shinai Taikutsu na Sekai
Anime Ecchi ini mengisahkan Jepang yang memberlakukan hukum ketertiban dan kesehatan moral anak-anak. Di mana dilarang keras untuk berkata kotor.
Namun ada Okuma Tanukichi yang dipaksa bergabung dengan SOX untuk menyebarkan lelucon tak senonoh hingga kata kotor. Aksi tersebut ditujukan untuk mengkritisi peraturan tersebut.
15. Kill la Kill
Kill la Kill memang anime aksi dan pertarungan intens dengan karakter utama seorang gadis bernama Ryuuko Matoi yang mencari pembunuh ayahnya.
Berbekal Scissor Blade sebagai petunjuk, petualangannya akan diwarnai dengan baju minim bahan. Maka kamu disuguhkan berbagai hal tak terduga.
16. Food Wars!: Shokugeki no Soma
Bagaimana jadinya jika anime masak-memasak memasukkan elemen Ecchi. Inilah yang akan kamu dapatkan dalam Shokugeki no Soma.
Berbagai adegan mengejutkan akan kamu temui dalam ekspresi para karakternya saat mencicipi hidangan lezat. Yang leih sering digambarkan jauh melampaui perkiraan.
Itulah enam belas rekomendasi anime dewasa yang cukup menarik untuk ditonton. Ingat, bukan anime yang aman untuk anak-anak ya.