Hitekno.com - Penasaran dengan misteri kematian Itachi Uchiha di Naruto? berikut tim Hitekno.com telah merangkum informasinya seperti dilansir dari Fiction Horizon khusus buat kamu.
Kematian Itachi Uchiha di Naruto memang menyimpan misteri, bagaimana ia mengakhiri nyawanya.
Tak dapat dipungkiri jika salah satu karakter paling ikonik dari seluruh franchise Naruto adalah Itachi Uchiha. Sebab Itachi adalah penyebab utama bagaimana kisah Naruto disusun.
Baca Juga: Naruto: Mengapa Madara Uchiha Memiliki Wajah di Dadanya? Bagaimana Ia Mendapatkannya?
Dia adalah karakter yang membunuh semua klan Uchiha karena perintah Danzo. Pembantaian klan Uchiha ini sangat mempengaruhi alur cerita Naruto.
Bisa dikatakan jika Itachi adalah anak ajaib dan ditulis dengan sangat baik oleh pencipta seri sehingga tidak ada karakter lain di anime ini yang bisa mengalahkannya.
Itulah mengapa pencipta seri harus memutar otak untuk "membunuh" Itachi Uchiha. Caranya adalah dengan memberi karakter Naruto ini penyakit misterius.
Baca Juga: Naruto: Kerap Spam Mangekyou Sharingan, Apakah Obito Uchiha Memiliki Penglihatan yang Buruk?
Ya, sampai saat ini sama sekali tidak ada yang diketahui tentang penyakit misterius Itachi karena anggota klan Uchiha ini adalah kecerdasan Kishimoto untuk membunuh karakter Naruto yang telah ditulis dengan sangat baik.
Meski demikian, penyakit itachi Uchiha tersebut diyakini sebagai sejenis penyakit pernapasan yang sama dengan penyakit yang membunuh Kimimaro.
Hitekno.com telah merangkum beberapa informasi yang mungkin bisa menjelaskan tentang penyakit apa yang sebenarnya diderita Itachi Uchiha hingga merenggut nyawanya.
Baca Juga: Naruto: Mengapa Itachi Uchiha Memiliki Garis di Wajahnya
Bagaimana kematian Itachi Uchiha yang masih menyimpan misteri dalam serial Naruto.
Penyakit apa yang diderita Itachi Uchiha?
Dalam Naruto Bab 401, secara resmi terungkap bahwa Itachi Uchiha menderita penyakit mematikan dan akhirnya mati. Dia sebenarnya bisa mati dengan cara yang cukup cepat, tapi dia bersikeras ingin mati di tangan Sasuke.
Baca Juga: Dari Lakon Hingga Penjahat, 20 Karakter Terkuat di Naruto Selain Madara Uchiha
Sebenarnya, Chakra-nya pasti membantu di sana untuk tetap mempertahankan nyawa Itachi. Hal ini karena Itachi adalah salah satu karakter paling kuat dalam serial ini, tapi sebagian besar adalah kemauannya.
Tapi akhirnya dia mati juga. Jadi apakah penyakit yang menjangkit karakter kuat ini. Apakah kita bisa mengira-ngiranya saja?
Sayangnya, kita tidak bisa. Bahkan setelah bertahun-tahun, kita sama sekali tidak tahu apa-apa tentang penyakit yang diderita Itachi Uchiha.
Penggemar tidak tahu apa itu dan bagaimana dia jatuh sakit dan mengapa penyakitnya itu sangat fatal hingga membunuhnya.
Penulis cerita, Kishimoto tidak pernah benar-benar ingin mengeksplorasi penyakit ini, jadi dia hanya menggunakannya sebagai alat plot sehingga membuat penggemar terus menerus berspekulasi bahkan sampai saat ini.
Itachi ini mirip dengan Kimimaro, penjahat yang sangat kuat. Kimimaro juga terjangkit penyakit fatal yang tidak diketahui.
Dia melakukan pengobatan, tetapi karena komposisi tubuh Kimimaro yang tidak diketahui, tidak ada yang berani melakukan apapun agar tidak memperburuk keadaan. Ini membuat Kimimaro menjalani sisa hidupnya sebelum penyakit itu akhirnya membunuhnya tepat saat dia akan membunuh Gaara.
Seperti Itachi, tidak ada yang diketahui tentang penyakit Kimimaro dan berspekulasi bahwa kedua karakter ini memiliki jenis penyakit yang sama.
Berdasarkan manifestasinya, Itachi Uchiha menderita batuk dan mengeluarkan banyak darah dari mulut. Mengacu pada alasan ini, ia diduga menderita penyakit pernapasan yang tidak diketahui.
Sebagai perbandingan, Jushiro Ukitake dari Bleach juga memiliki penyakit paru-paru yang fatal sejak masa kanak-kanak dan dimanifestasikan melalui serangan batuk yang melemahkan dan pendarahan dari mulut.
Inilah sebabnya mengapa penyakit Itachi Uchiha sering disebut sebagai penyakit pernafasan dan itu sangat masuk akal. Akan tetapi kita sebenarnya tidak tahu apakah itu benar atau tidak.
Kishimoto tidak pernah mengungkapkan apapun tentang hal ini. Bisa jadi, penyakit mematikan ini memang digunakan Kishimoto hanya semata-mata untuk membunuh Itachi demi keberlangsungan cerita Naruto bahkan sampai Boruto saat ini.
Itulah bagaimana pembahasan kematian Itachi Uchiha, salah satu karakter Naruto yang ikonik. Juga menjadi anggota klan Uchiha menarik.