The New Royal Baby dan 6 Aturan Unik Kerajaan Inggris

Keluarga kerjaan Inggris sedang dibanjiri selamat atas bertambahnya seorang pangeran di keluarga mereka. Namun untuk jadi seorang pangeran, mereka harus melalui tradisi panjang dan peraturan-peraturan unik yang mungkin susah buat dinalar lho.

Galih Priatmojo | Dinar Surya Oktarini

Posted: Selasa, 24 April 2018 | 16:32 WIB
Royal Baby/Twitter

Royal Baby/Twitter

Hitekno.com - Sejak berita pernikahan Pangeran William dan Putri Kate Middleton hingga kelahiran putra pertama mereka, keluarga ini selalu menjadi sorotan di mata dunia.

Tidak hanya kelahiran Pangeran George dan Putri Charlotte beberapa tahun yang lalu, pasangan kerajaan yang mendapat julukan Duke dan Duchess of Cambridge ini baru saja dikaruniai pangeran kecil ketiga mereka.

Yap, Putri Kate Middleton melahirkan seorang anak laki-laki tepat tanggal 23 April 2018 waktu London.

Salah satu kerajaan tertua di dunia ini mendapatkan perhatian dunia dan banyak dibanjiri ucapan selamat hingga menjadi topik trending #royalbaby di Twitter.

Akun resmi miliki fotografer kerajaan @Mark Stewart menulis Baby Cambridges 1, 2 & 3! Berharap itulah yang terakhir sementara waktu, meskipun waktu berikutnya kita kembali ke sana, itu mungkin untuk Harry & Meghan! #royalbaby tulisnya.

Lego Group juga menulis ucapan selamat di twitter, ia membuat lukisan yang terbuat dari Lego pangeran William dan Putri Kate menggendong putra ketiganya, tidak lupa juga Pangeran dan Putrinya berada dalam frame.

Akun resmi ini menuliskan: Hip hip hore! Selamat datang di dunia, #RoyalBaby Selamat kepada Keluarga Kerajaan dan Duke dan Duchess of Cambridge!.

Anak-anak dari Pangeran William inilah yang akan meneruskan estafet menjadi pangeran yang sesungguhnya ketika besar nanti.

Namun untuk jadi seorang pangeran, mereka harus melalui tradisi panjang dan peraturan-peraturan unik yang mungkin susah buat dinalar.

Yuk kita simak peraturan aneh kerajaan Inggris yang berhasil tim Hitekno kumpulkan.

1. Anggota Kerajaan dilarang Makan Kerang

The New Royal Baby dan 6 Aturan Unik Kerajaan Inggris - 1

Sumber foto: Unsplash

Peraturan ini dibuat untuk beberapa anggota keluarga kerajaan juga.

Anggota keluarga kerajaan enggak boleh makan kerang dan seafood untuk alasan kesehatan mereka sih.

Kemungkinan jenis makanan ini bisa menyebabkan keracunan atau alergi.

Hingga sekarang kebiasaan ini belum pernah dilanggar lho.

Namun, pernah terdengar gosip kalau Pangeran Charles pernah mendatangi Whitstable Oyster Festival di Kent, restoran yang menyajikan seafood.

2. Pangeran Kecil Harus Pakai Celana Pendek

The New Royal Baby dan 6 Aturan Unik Kerajaan Inggris - 2

Sumber foto: us.hellomagazine.com

Sejak lahir hingga umur 8 tahun seorang pangeran tidak diperbolehkan memakai celana panjang.

Peraturan in dibuat kerajaan Inggris sejak dahulu karena seorang pangeran baru boleh berpakaian formal kalau umurnya sudah di atas 8 tahun.

Jadi, mereka harus berpenampilan 'less formally' hingga umur 8 tahun.

Lihat aja foto pangeran mereka dari zaman dulu yang selalu memakai celana pendek bahkan musim dingin sekalipun.

3. Semua Anggota Kerajaan Tidak Boleh Pakai Pakaian yang Terbuat dari Bulu

The New Royal Baby dan 6 Aturan Unik Kerajaan Inggris - 3

Sumber foto: ko.aliexpress.com

Aturan ini sudah ada sejak Raja Edward III berkuasa pada Abad ke-12.

Anggota kerajaan harus memakai pakaian yang sederhana dan tidak glamor.

Namun penampilan Kate Middleton yang kerap tampil sederhana juga bikin gemas ya.

Meski pakaian bulu dilarang, hiasan untuk kepala dan kerah bulu masih boleh dipakai kok.

4. Dilarang Mencicipi Makanan Instan

The New Royal Baby dan 6 Aturan Unik Kerajaan Inggris - 4

Sumber foto: meteoweb.eu

Selama hidupnya, keluarga kerjaan dilarang mencicipi yang namanya makanan instan sama sekali.

Karena dampak dari makanan instan termasuk makanan beku tersebut akan berbahaya bagi anggota kerajaan.

Soal makanan, pihak istana punya koki khusus yang menyediakan konsumsi buat para anggota kerajaan.

Jadi kalau perlu burger atau kentang goreng tinggal minta koki kerajaan aja deh.

5. Pewaris Tahta dilarang Pergi dalam Satu Kendaraan

The New Royal Baby dan 6 Aturan Unik Kerajaan Inggris - 5

Sumber foto: esquire.com

Aturan ini mungkin sudah umum ada di semua pemerintahan juga ya, termasuk Kerajaan Inggris ini.

Sebagai pewaris tahta, seperti Pangeran William dan Pangeran Harry tidak boleh pergi bersama.

Peraturan ini dibuat untuk mengatisipasi kejadian berbahaya yang bisa aja terjadi, seperti kecelakaan.

Bayangkan aja nih kalau kendaraan yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan dan semua anggotanya meninggal? Kerajaan Inggris tidak akan memiliki pewaris tahta dong.

6. Keluarga Kerajaan dilarang Bermain Monopoli

The New Royal Baby dan 6 Aturan Unik Kerajaan Inggris - 6

Sumber foto: mashable.com

Kita semua pasti tahu dong bagaimana aturan bermain monopoli,  kita dituntut untuk memperkaya diri dan menguasai lahan permainan sebanyak-banyaknya.

Permainan seperti ini dilarang karena dikhawatirkan akan menimbulkan persaingan kekuasaaan Kerajaan Inggris.

Hitekno/Dinar Surya Oktarini

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB