Segini Tarif Iklan di Akun Instagram Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo memasang tarif tinggi bagi siapapun yang ingin memasang iklan di akun Instagram pribadinya.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 26 Juli 2018 | 17:30 WIB
Cristiano Ronaldo [Instagram/@cristiano].

Cristiano Ronaldo [Instagram/@cristiano].

Hitekno.com - Akun Instagram Cristiano Ronaldo memiliki banyak follower, bahkan terbanyak di antara pemain sepak bola lainnya.

Kompetisi reguler sepak bola Eropa belum juga mulai, tetapi Cristiano Ronaldo sudah unggul dari saingannya Lionel Messi dan juga Neymar. Bagaimana bisa?

Yap, peraih lima Ballon d'Or tersebut dikabarkan memasang tarif tinggi bagi siapapun yang ingin memasang iklan di akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: Aplikasi Keren Bikin Tampilan Insta Stories Ala Selebgram

Dilansir dari Dailymail, paid promote di akun Instagram Ronaldo bernilai 570 ribu poundsterling atau setara dengan Rp 10,8 miliar untuk sekali unggahan.

Besaran tarif yang dikenakan terutama dipengaruhi juga dengan adanya 137 juta pengikut di akun Instagram pribadi pemain yang baru saja didatangkan ke Juventus itu.

 

Baca Juga: Belum Usai, Game Ini Terinsipirasi Drama Diving Neymar

Jika dihitung, harga ini relatif tinggi apabila dibanding dengan gaji Cristiano Ronaldo yang dibayar oleh FIAT yakni hanya sebesar Rp 8,5 miliar per pekan.

Meski begitu, banyak juga perusahaan yang memanfaatkan ketenaran Ronaldo untuk bisnisnya, karena saling menguntungkan satu sama lain.

Uniknya, Dailymail juga mengabarkan bahwa harga ini lebih tinggi dari apa yang ditawarkan oleh rivalnya, Lionel Messi dan Neymar dalam biaya paid promote Instagram mereka.

Baca Juga: Buat Selebgram, Ini Cara Dapat Centang Biru di Instagram

Diketahui Neymar memiliki tarif sekitar 457 ribu poundsterling atau sekitar Rp 8 miliar sekali unggah. Lalu Messi memiliki tarif paid promosi sekitar 381 ribu poundsterling atau setara dengan nilai Rp 7,2 miliar.

Sementara itu, legenda Inggris, David Beckham memiliki tarif paid promote Instagram sebesar 228 ribu poundsterling atau Rp 4,3 miliar.

Sedangkan salah satu pemain termahal Real Madrid, Gareth Bale memiliki bandrol paid promote Instagram sebesar 141 ribu poundsterling atau sekitar Rp 2,6 miliar sekali unggah.

Baca Juga: 6 Seleb Cosplayer Ini Siap Goyang C3AFA Jakarta 2018

Itulah tarif iklan di akun Instagram Cristiano Ronaldo dan pemain sepak bola lainnya. Minat pasang iklan?

Tulisan ini sudah dimuat di Bolatimes.com dengan judul Segini Tarif Sekali Iklan di Akun Instagram Cristiano Ronaldo.

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB