Konsumsi Narkoba yang Dikira Sereal, Bocah Ini Tewas

Kalau kurang pengawasan, bisa saja hal seperti ini terjadi ya.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 14 Agustus 2018 | 13:30 WIB
Salah kira sereal, bocah konsumsi narkoba. (Chartwell House)

Salah kira sereal, bocah konsumsi narkoba. (Chartwell House)

Hitekno.com - Seorang bocah berumur delapan tahun yang berasal dari Indiana, Amerika Serikat harus tewas setelah mengkonsumsi narkoba yang ia kira sebagai sereal.

Bocah bernama Curtis Collman III bangun pagi dan meminta sarapan ke ayahnya yang bernama Curtis Gilbert Collman II.

Collman II yang berumur 41 tahun tersebut mengaku jika tidak ada makanan apapun di kediaman mereka yang terletak di Seymour.

Baca Juga: Bersihkan Kali, Petugas Kebersihan Malah Temukan Sepeda Motor

Karena tidak menemukan makanan apapun, Collman III lalu menemukan narkoba jenis methamphetamine yang ada di meja keluarga mereka.

Methamphetamine adalah salah satu jenis narkoba yang sangat berbahaya jika dibandingkan dengan cocaine atau ganja.

Methamphetamine. (chemistryworld)
Methamphetamine. (chemistryworld)

Collman III yang kemungkinan salah mengira Meth sebagai sereal, langsung melahap habis narkoba yang terletak di sebuah piring tersebut.

Baca Juga: Rayakan Hari Ibu, Ayah Pilih Pakai Baju Wanita ke Sekolah Anaknya

Sesaat setelah memakan narkoba tersebut, Collman III merasa sakit dan tidak sadarkan diri.

Panik, ayahnya langsung menghubungi teman perempuannya yang menyarankan agar Collman III di bawa ke rumah sakit. Namun, ayahnya menolak dan memilih untuk mengantar Collman III ke rumah kakeknya.

Alasan Curtis Gilbert Collman II menolak untuk membawa anaknya ke rumah sakit adalah karena takut akan dijebloskan ke penjara.

Baca Juga: Mark Zuckerberg Punya Syarat Khusus dalam Merekrut Karyawan

Saat tiba di rumah si kakek, ia langsung membawa cucunya ini ke rumah sakit untuk diobati.

Sayangnya, tubuh bocah yang sudah membiru tersebut dinyatakan sudah meninggal dunia, sesaat setelah tiba di rumah sakit.

Curtis Gilbert Collman II. (The NY Post)
Curtis Gilbert Collman II. (The NY Post)

Dari hasil pemeriksaan, dokter menemukan 18.000 nanogram methamphetamine dalam tubuh Collman III.

Baca Juga: Ilmuwan Temukan Bagian Otak yang Mampu Berpikir Negatif

Penggunaan narkoba jenis meth ini dapat menyebabkan kematian dalam jangka waktu yang singkat jika dikonsumsi dalam kapasitas banyak.

Curtis Gilbert Collman II terancam hukuman penjara maksimal 40 tahun untuk kepemilikan dan kecerobohan yang menyebabkan anaknya tewas setelah konsumsi narkoba jenis methamphetamine ini.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB