Hitekno.com - Tren vlog di YouTube sangat berkembang saat ini, terutama Indonesia. Tak heran sekarang banyak konten kreator banyak bermunculan melalui platform ini.
Mulai dari orang yag tidak dikenal sampai selebriti ikut membuat channel YouTube ini. Beberapa selebriti seperti Ria Ricis, Atta Halilintar hingga komika Raditya Dika juga tak ikut mengunggah sejumlah konten seru yang dapat menarik penonton mereka.
Hanya dalam waktu singkat aja, video-video vlog yang mereka unggah bisa mendatangkan penonton ratusan hingga jutaan.
Baca Juga: Nggak Nyangka, 5 Hewan Ini Punya Tubuh Transparan Lho
Selain rajin mengunggah konten secara rutin, konten yang diunggah juga harus menarik dan tentunya harus konsisten.
Dengan begitu, kualitas dan popularitas channel YouTube akan dihujani dengan subscriber dan penonton dengan sendirinya.
Nah buat kamu yang ingin memulai membuat konten YouTube, berikut konten-konten yang harus ada di channel YouTube kamu agar dibanjiri subscribers dan penonton dengan cepat, yuk simak.
Baca Juga: Dinanti Gamer Lawas, EA Ingin Remaster Command & Conquer
Testimoni Makanan
Mengomentari makanan saat ini banyak dibuat para YouTuber untuk menarik penoton, beberapa kali Raditya Dika juga melakukan konten seperti ini bersama teman kolaborasinya untuk mencoba beberapa makanan terkenal.
Misalkan perang kue artis, perang burger terenak dan perang ayam goreng paling enak.
Baca Juga: Kelewat Kreatif, Spion Mobil Ini DIketawain Netizen
Terbukti konten seperti ini banyak mengundang penonton dan testimoni dari para subscribers.
Tidak hanya Raditya Dika, konten serupa juga dilakukan Ria Ricis di video makan madu langsung dari sarang lebah yang langsung mencapai satu juta penonton dalam waktu beberapa hari saja.
Kamu hanya tinggal mengomentari rasa madu dan menambahkan info penting terkait madu.
Baca Juga: Teleskop Hubble Rusak, NASA SIapkan Penggantinya
Prank
Konten prank ini juga salah satu yang diminati penonton. Prank konten yang berisi keusilan yang dilakukan untuk kepentingan menghibur.
Seperti yang pernah dilakukan YouTuber seperti Agung Hapsah, Ria Ricis dan Atta Halilintar.
Video Prank yang banyak diperbincangkan dan heboh saat ini adalah Atta Halilintar yang kontroversi bersama Lucinta Luna yang capai enam juta penonton dalam waktu dua minggu saja.
Jadi jangan lupa menyertakan konten prank ini dalam list video YouTube kamu ya.
Cover lagu
Selanjutnya adalah konten yang banyak diminati penonton YouTube adalah konten cover lagu.
Hal ini terbukti dari cover lagu banyak bakat terpendam yang muncul saat ini.
Dengan cover lagu YouTuber Hanin Dhiya mendapatkan 52 juta penonton pada lagu Akad milik Payung Teduh.
Cover lagu versi sendiri ini akan memberikan banyak warna dan keunikan yang dimiliki masing-masing.
Gimana sudah siap membuat konten unik versi kamu untuk chanbel YouTube kamu sendiri kan?