Hitekno.com - Korea Utara terkenal sebagai negara yang mengurung dirinya dari dunia luar. Tak heran banyak yang mengira negara ini masih terbelakang.
Padahal dunia luar tak tahu sebenarnya seperti apa di dalam negeri Korea Utara sendiri. Tak ada yang tahu seberapa berkembangnya negara ini.
Banyak yang tahu Korea Utara hanya sebagai negara miskin dan tak punya teknologi canggih. Padahal sekarang sudah berubah banyak.
Baca Juga: Korea Selatan Kembangkan Bisnis Skidipapap Pakai Robot Seks
Namun sebuah deretan foto mengungkap perubahan seperti apa Korea Utara sekarang ini. Korea Utara sudah berubah tak seperti yang dibayangkan kebanyakan orang.
Dilansir dari NKNews, berikut ini deretan foto yang menggambarkan kondisi kota-kota besar di Korea Utara sekarang.
1. Ryugyong Hotel dulu dikenal sebagai bangunan propaganda yang sepi, kini jadi bermandikan cahaya.
Baca Juga: Bisa Obesitas, Pemerintah Korea Selatan Larang Tren Mukbang
2. Halte bus di Pyongyang pun tampil bersih dan cantik dengan billboard iklan berisi foto pemandangan.
3. Korea Utara punya restoran cepat saji bergaya KFC, yang bahan bakunya diimpor dari Cina
4. Sepeda penyapu jalan dengan tenaga surya
Baca Juga: 5 Museum Aneh dan Unik Ini Cuma Ada di Korea Selatan Lho
5. Sepeda listrik yang diimpor dari Cina sangat populer di kota besar
6. Vending mesin berisi beragam makanan dan minuman, pembayarannya pun pakai kartu.
7. Jalanan tak lagi lengang, mulai banyak kendaraan memadati hingga ada sedikit kemacetan.
Baca Juga: Ini 8 Teknologi Canggih Kebanggaan Korea Utara
8. Layanan Taxi dari Korea Kumgang Group (KKG) beroperasi di Pyongyang.
9. Siapa bilang smartphone tak ada di Korea Utara? Bahkan wanita pun memakainya.
10. Malam pun tak lagi gelap, lampu-lampu menerangi gedung-gedung pencakar langit di Korea Utara sekarang.
11. Suasana di pameran elektronik, warga Korea Utara nampak menyukai TV LCD bukan lagi layar tabung.
12. Susah bawa belanjaan ke rumah? Sudah ada layanan antar belanjaan.
13. Suasana Kwangbok department store yang menjajakan beragam kebutuhan sehari-hari.
14. Minuman beralkohol dari Jepang pun tersedia.
15. Publik space di Pyongyang yang bersih dan nyaman, tidak nampak ada pedagang dadakan.
16. Jembatan megah yang ujungnya entah ke mana.
17. Saatnya foto bareng, 1, 2, 3... Kimchee!
18. Layanan Ambulance siap sedia memberikan layanan kesehatan, mobilnya pakai Mercedes-Benz
19. Wanita Korea Utara pun bisa tampil fashionable walau cuma berbelanja ke Supermarket
20. Dapat lambaian tangan dan senyum manis dari cewek-cewek Korea Utara, nih!
Itulah tadi 20 foto yang menggambarkan suasana Korea Utara saat ini. Sangat berubah ya Korea Utara sekarang dibanding dulu?