Kucing Ketakutan Dikejar Tikus Pemberani, Dunia Sudah Terbalik

Kucing yang penakut atau tikusnya yang pemberani?

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 12 November 2018 | 20:00 WIB
Kucing saat dikejar tikus. (YouTube_Claude Alff)

Kucing saat dikejar tikus. (YouTube_Claude Alff)

Hitekno.com - Seekor tikus pemberani sepertinya pantas mendapatkan medali kehormatan di kalangan tikus. Kucing dikejar tikus pemberani di YouTube menjadi bukti bahwa sang tikus memang pantas mendapatkan pujian.

Sebuah video yang diunggah oleh Claude Alff di YouTube berhasil menjadi viral dan ditonton lebih dari 700 ribu orang dalam waktu 6 hari saja.

Alff sangat jarang melihat tikus di siang hari, namun sepertinya tikus yang ''nongol'' di siang itu tampak berbeda.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Hewan Paling Aneh di Dunia

Ia baru saja istirahat makan siang pada hari Senin (05/11/2018) di Esch-sur-Alzette, Luksemburg dan menyaksikan pemandangan langka yang luar biasa.

Ia berhasil mengabadikan penampakan kucing dikejar tikus pemberani. Pertama kalinya, Allf melihat seekor tikus berlari ke jalan di siang hari.

Kucing dan tikus saat berhadapan (YouTube/ Claude Alff)
Kucing dan tikus saat berhadapan (YouTube/ Claude Alff)

Awalnya dia merasa kasihan karena tikus tersebut sudah diintai oleh kucing yang berada di seberang jalan.

Baca Juga: Paus, Hewan Raksasa dengan Suara Merdu Saat Bernyanyi

Ia mulai mengeluarkan smartphone miliknya karena penasaran apa yang akan terjadi ketika dua hewan liar tersebut bertemu di siang hari bolong.

Allf mulai merekam ketika kucing bermaksud untuk memakan tikus sebagai santapan di siang hari yang panas.

Seperti yang diharapkan, sang kucing berlari untuk memakan tikus sebagai santapan spesial miliknya.

Baca Juga: Gawat, Penyakit Tikus Pertama Kali Ditemukan di Manusia

Kucing dan tikus saat berhadapan (YouTube/ Claude Alff)
Kucing dan tikus pemberani saat berhadapan (YouTube/ Claude Alff)

Namun sesuatu yang aneh tiba-tiba terjadi karena tikus justru mengubah permainan yang ada. Meski bertubuh kecil, ia dengan ganas ''menyerang balik'' pemangsa berbulu yang memiliki ukuran lima kali lipat lebih besar dibandingkan tubuh si tikus pemberani.

Hewan pengerat itu dengan gagah berani menolak untuk mundur dan justru menyerang dan mengejar kucing.

Tak hanya menerjang dan menakuti kucing, ia mengejarnya sepanjang jalan meski banyak manusia di sekitar dua hewan tersebut.

Baca Juga: Penelitian Ilmuwan Terbaru, Kucing Zaman Now Tak Lagi Makan Tikus

''Saya tidak tahu apa yang terjadi ketika kucing itu berlari. Sebelumnya saya berpikir bahwa itu adalah tikus yang malang. Namun ketika kucing itu datang dan tikus berbalik mengejarnya, aku pikir itu sangat lucu,'' kata Alff dikutip dari The Dodo.

Tikus masih mengejar kucing meski kucing sudah berlari cukup jauh. (YouTube/ Claude Alff)
Tikus masih mengejar kucing meski kucing sudah berlari cukup jauh. (YouTube/ Claude Alff)

Ia menyadari bahwa pemandangan itu sangat langka dan benar-benar istimewa jadi dia langsung memutuskan untuk mengunggahnya di YouTube.

Benar saja, unggahan itu langsung viral hanya dalam waktu beberapa hari saja.

Kucing dikejar tikus merupakan pemandangan yang aneh sekaligus lucu karena kemungkinan hewan pengerat itu bosan berada di posisi bawah rantai makanan. 

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB