Kocak Abis, Chat Driver Ojol dan Customer Ini Buat Gemas Netizen

Pernah nemu driver ojol seseru ini?

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 04 Desember 2018 | 18:45 WIB
Ilustrasi Ojek Online. (HiTekno/Dinar Surya Oktarini)

Ilustrasi Ojek Online. (HiTekno/Dinar Surya Oktarini)

Hitekno.com - Biasanya saat menggunakan aplikasi ojek online, kamu akan dibawa ke fitur chat untuk melakukan komunikasi dengan driver ojol yang mengantarmu. Belum lama ini, screenshot percakapan antara driver ojol dan customer sukses membuat netizen gemas. Kok bisa ya?

Percakapan antara driver ojol dan customer ini bermula dari orderan di Epicentrum. Meminta customer-nya untuk menunggu, customer ini sempat-sempatnya membalas chat tersebut dengan menggunakan bahasa Inggris seadanya.

''Bodo ah..'' tulis caption dalam unggahan @dramaojol.id pada Senin (03/12/2018) lalu.

Baca Juga: Muncul Meme Wudhu dengan SK II, Netizen Nangis Bareng

Dalam isi percakapan tersebut. customer ini rela menunggu kedatangan si driver ojol yang akan segera menjemputnya.

Sekilas, percakapan keduanya memang tidak ada yang salah. Namun, bahasa yang digunakan customer untuk membalas ini sukses mengundang tawa.

''Fine thank you yorwelkom..'' tulis customer dengan bahasa Inggris seadanya.

Baca Juga: Chatting dengan Orang Meninggal, Teknologi Ini Memungkinkannya

Chat kocak driver dan customer. (instagram/dramaojol.id)
Chat kocak driver dan customer. (instagram/dramaojol.id)

Selain menggunakan percampuran bahasa, si customer juga sempat menyampaikan banyol-banyolannya.

''Oke rem gapake gas, oke pake mobil gak pake gas, Assalamualaikum..'' tulisnya melanjutkan.

Sedikit kesal dengan balasan customer yang terus mengirimnya pesan, driver ojol lalu menanyakan mengenai kapan ia akan tiba di lokasi penjemputan.

Baca Juga: Datang Ke Pameran, Pria Ini Jadi Rebutan Sales Mobil

''Kapan jalan nya chat mulu..'' tulis driver ojol bertanya.

Chat kocak driver dan customer. (instagram/dramaojol.id)
Chat kocak driver dan customer. (instagram/dramaojol.id)

Sudah berhenti dengan banyolannya, customer ini lalu menjelaskan bahwa yang memesan ojek online tersebut adalah temannya.

Masih dengan banyolannya, customer ini menjelaskan bahwa temannya menggunakan kerudung berwarna hitam dengan wajah monyet.

Baca Juga: Bikin Ngakak, Ada Toilet Multiplayer 5 vs 5 seperti Game MOBA

''Caaaakep g??'' tulis si driver ojol menanggapi banyolan si customer.

Melanjutkan obrolan keduanya, customer yang mulai kesal setelah terus menyampaikan banyolannya ini malah menanyakan mengenai keberadaan si driver ojol.

''aga aga kaya monyet, kapan jalannya kalo chat mulu Saepul..'' tulisnya.

Chat kocak driver dan customer. (instagram/dramaojol.id)
Chat kocak driver dan customer. (instagram/dramaojol.id)

Chat miliknya ini lalu dibalas oleh driver ojol dengan sapaan telenovela yang sedang kekinian.

''Iya ini ferguso lagi jalan mariaaaam..'' tulis driver ojol tersebut.

Percakapan antara driver ojol dan customer ini menjadi viral di Instagram dan menimbulkan banyak komentar dari netizen yang ikut kesal sekaligus gemas dengan aksi keduanya.

''Beneran ada ini chat begini? Jangan-jangan mereka jodoh,, abisnya klik banget..'' tulis pemilik akun @rf_putri.

''Ahahahaha... Kapan ya dapet driver yang koplak begini. Kadang suka becanda2in driver kalo lagi pesen gofood tapi malah di kacangin gue..'' komentar akun @eliawatti.

''Gapernah dapet driver seseu ini, kebanyakan driver diajak becanda malah gabales lagi.'' tulis @ervitabcd.

Sejak dibuat pada Senin (03/11/2018) lalu, cuitan mengenai chat kocak antara driver ojol dan customer ini sudah mendapat lebih dari 22 ribu likes dan 445 komentar netizen.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB