Baru 7 Tahun, YouTuber Cilik Ini Sukses Kantongi Rp 313 Miliar

Congratulation, Ryan!

Angga Roni Priambodo | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 10 Desember 2018 | 11:00 WIB
Ryan, YouTuber dengan penghasilan tertinggi. (youtube/Ryan Toys Review)

Ryan, YouTuber dengan penghasilan tertinggi. (youtube/Ryan Toys Review)

Hitekno.com - Belum lama ini, majalah Forbes baru saja merilis daftar YouTuber seluruh dunia dengan penghasilan tertinggi. Nama Ryan dengan akun Ryan ToysReview sukses berada di urutan pertama sebagai YouTuber dengan penghasilan paling tinggi senilai 22 juta dolar AS atau setara Rp 313 miliar.

Melalui channel pribadinya, YouTuber cilik dari Amerika Serikat ini seringkali membuat video saat dirinya melakukan review ke beberapa mainan.

Forbes menobatkan Ryan sebagai YouTuber dengan penghasilan tertinggi berdasarkan total pendapat sejak Juni 2017 hingga Juni 2018.

Baca Juga: Jokowi Pamer Foto Keluarga, Kaesang Pangarep Kena Bully Lagi

Ryan sendiri membuat akun YouTube miliknya di tahun 2015 dan hingga kini sukses mengumpulkan total 17 juta subscribers dan mendekati total 26 miliar viewers.

Ryan, YouTuber dengan penghasilan tertinggi. (youtube/Ryan Toys Review)
Ryan, YouTuber dengan penghasilan tertinggi. (youtube/Ryan Toys Review)

Berdasarkan review yang ia lakukan, seluruh mainan tersebut sukses terjual dalam waktu satu menit. Mendapat respon luar biasa dari pengguna YouTube, Walmart lalu melakukan kerja sama dengan Ryan untuk merilis Ryan's World. Ryan's World di Walmart ini berisi berbagai koleksi mainan dan pakaian Ryan.

Dalam wawancaranya dengan NBC, Ryan mengaku jika banyak orang tertarik dengan channel-nya karena dirinya lucu dan menyenangkan.

Baca Juga: Jabar Saber Hoaks, Cara Ridwan Kamil Lawan Hoax

Berdasarkan daftar Forbes, Ryan sukses mengalahkan YouTuber terkenal Jake Paul yang hanya sukses mendapat 21,5 juta dolar AS atau sekitar Rp 303 miliar.

Ryan, YouTuber dengan penghasilan tertinggi. (youtube/Ryan Toys Review)
Ryan, YouTuber dengan penghasilan tertinggi. (youtube/Ryan Toys Review)

Sedangkan di posisi ketiga ditempati oleh channel Dude Perfect dengan penghasilan 20 juta dolar AS atau sekitar Rp 289 miliar.

Nama-nama lainnya dalam daftar antara lain, Daniel Middleton, Jeffree Star, dan PewDiePie yang merosot ke urutan sembilan.

Baca Juga: Ribut di Facebook, Indomie Telur Diaduk vs Tidak Diaduk

Cukup sangat menginspirasi ya YouTuber cilik, Ryan asal Amerika Serikat ini. Kita nantikan daftar YouTuber dengan penghasilan tinggi lainnya di tahun 2019 mendatang.

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB