Doakan Korban Tsunami Selat Sunda, Hashtag PrayFor Jadi Trending

Kirimkan doa untuk korban dan keluarga ya.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Minggu, 23 Desember 2018 | 10:12 WIB
Tsunami Selat Sunda. (twitter/Sutopo_PN)

Tsunami Selat Sunda. (twitter/Sutopo_PN)

Hitekno.com - Pada Sabtu (22/12/2018), beberapa wilayah pantai di Selat Sunda dan daerah pantai di kawasan Kabupaten Pandeglang, Serang, dan Lampung Selatan baru saja diterjang tsunami sekitar pukul 21.27 WIB. Pagi ini, netizen Twitter ramaikan kolom Trending Topik Indonesia dengan berbagai doa dalam hashtag PrayFor.

Dampak dari tsunami yang terjadi ini menyebabkan korban jiwa dan beberapa kerusakan di lokasi kejadian.

Dilansir dari Suara.com, data sementara hingga Minggu (23/12/2018) pukul 07.00 WIB, tercatat ada 43 orang meninggal dunia, 584 orang luka-luka, 2 orang hilang, dan ratusan bangunan mengalami kerusakan.

Baca Juga: Kenal di Facebook, Pria Ini Dapatkan Cinta Bule Cantik Asal Amerika

Mengenai penyebab terjadinya tsunami ini dijelaskan oleh Sutopo Purwo Nugroho selaku Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB dalam akun Twitter-nya.

Menurutnya, pihak BMKG hingga saat ini masih melakukan penelitian lebih lanjut. Namun, dapat dipastikan tsunami yang terjadi bukan dipicu oleh gempa bumi, karena tidak terdeteksi adanya aktivitas tektonik yang terjadi.

Baca Juga: Main Sebelum Manggung, Ariel Noah Keranjingan PUBG Mobile

Kemungkinan, tsunami ini terjadi akibat longsor bawah laut karena pengaruh erupsi Gunung Anak Krakatau yang kemudian memicu gelombang pasang akibat pengaruh bulan purnama.

Tsunami Selat Sunda. (Twitter)
Tsunami Selat Sunda. (Twitter)

Menanggapi tsunami yang terjadi di Selat Sunda ini, beberapa hashtag PrayFor mendominasi kolom Trending Topik Indonesia di Twitter.

Di urutan pertama ditempati oleh hashtag #PrayForAnyer dengan lebih dari 12 ribu tweets, sedangkan di urutan kedua ditempati oleh hashtag #PrayForBanten dengan lebih dari 2.000 tweets, dan urutan ketiga ditempati hashtag #PrayForLampung dengan 2.116 tweets.

Baca Juga: Heboh Pria Indonesia Nikahi Bule Cantik Finlandia, Ini Kisahnya

Menggunakan hashtag tersebut, berbagai netizen Twitter ikut menyampaikan doanya bagi para korban dan tsunami di Selat Sunda ini.

''#PrayForAnyer My deepest condolences to the families of the victims. I'm sorry I can't do anything but sending my prayers toward all of you. Please stay safe wherever you're and may God always by your side. Amen'' tulis netizen dengan akun @jinujinuyeah.

Baca Juga: Permainan Ular Tangga Ini Greget Abis, Berani Coba?

''#PrayForAnyer Turut berduka untuk keluarga korban. Maafkan saya tidak bisa melakukan apa-apa namun hanya mengirimkan doa untuk kalian semua. Semoga selalu aman dan semoga Tuhan selalu berada di sisimu. Amin''

''Innalillahi... Turut berduka cita. Alfatihah... #PrayForAnyer #PrayForBanten'' tulis pemilik akun @Sirob_adw23.

''turut berduka cita atas musibah tsunami yang terjadi di selat sunda. semoga semuanya diberi kekuatan #PrayForBanten #PrayForAnyer #PrayForLampung'' komentar netizen dengan akun @najlahelga.

Selain ketiga hashtag di atas, hashtag mengenai #tsunami juga masuk dalam kolom Trending Topik Indonesia dengan total 12 ribu cuitan.

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB