Tebak - Tebakan Netizen Mengenai Harga Es Teh Super Mahal Ini

Menurutmu terbuat dari apa?

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Jum'at, 04 Januari 2019 | 13:00 WIB
Ilustrasi es teh. (pixabay/StokSnap)

Ilustrasi es teh. (pixabay/StokSnap)

Hitekno.com - Belum lama ini, screenshot dari menu aplikasi salah satu ojek online menjadi viral di Twitter usai diunggah oleh netizen dengan akun @tubbirfess. Bagaimana tidak menjadi viral, dalam screenshot tersebut tertera harga es teh super mahal. Netizen lalu asik menebak-nebak mengenai bahan apa yang digunakan oleh si pembuat es teh ini.

''Airnya air apaan ini?'' tulis @tubbirfess dalam unggahan Rabu (02/01/2019).

Dalam screenshot unggahan tersebut, terlihat es teh dijual dengan harga Rp 45.000. Harga yang cukup mahal ini langsung saja membuat netizen heboh dan heran.

Baca Juga: Kucing Nakal, Netizen Geli Melihat Hukumannya

Es teh super mahal. (twitter/tubbirfess)
Es teh super mahal. (twitter/tubbirfess)

Pasalnya, es teh pada umumnya dijual dengan harga murah yang berkisar dari Rp 3.000 hingga Rp 10.000.

Harga menu es teh dari restoran yang tidak diketahui lokasinya ini langsung membuat pikiran netizen Twitter menjadi liar dan menebak-nebak bahan yang digunakan untuk membuatnya.

Netizen dengan akun @InfiniteLjong menebak-nebak jika es teh seharga Rp 45.000 ini dibuat dengan menggunakan produk ini. Kamu sependapat nggak?

Baca Juga: Siapa Sangka, Resep Nasi Goreng Sederhana Ini Bikin Netizen Mewek

Es teh super mahal. (twitter/InfiniteLjong)
Es teh super mahal. (twitter/InfiniteLjong)

''Itu ESnya yg engga bakal cair2 sampe tahun depan'' tulis @taroavocado menebak jika air es dalam teh tersebut tidak akan pernah mencair.

''Pake air zamzam'' kalau netizen @sseasun_ berpendapat jika air yang digunakan adalah air zamzam.

Pendapat lain disampaikan akun @OnRie1420. Menurutnya es teh tersebut dibuat dengan menggunakan air mata putri duyung. Ikut menanggapi, @Rufendhata percaya jika mutiara hasil air mata putri duyung tersebut bisa digunakan untuk membuat bubble tea.

Baca Juga: Ditabrak Pengendara Mobil Hingga Terhempas, Driver Ojol Ini Selamat

Ilustrasi es teh. (pixabay/JASONBON)
Ilustrasi es teh. (pixabay/JASONBON)

''es nya nyangkul sendiri di kutub'' tulis @yeipiey menebak asal es dari minuman super mahal ini.

''Air dr pegunungan murni tanpa bahan pengawet sudah teruji kemurniannya dan menyehatkan'' komentar @desintast melanjutkan tebak-tebakan netizen.

Makin mengejutkan, netizen dengan username @yuzzah mengunggah struk pembayaran dari salah satu resort di Nusa Dua, Bali.

Baca Juga: Sangat Berbahaya, Netflix Minta Netizen Hentikan Bird Box Challenge

Dalam struk tersebut, harga teh panas yang diberi nama hot tea ini dijual dengan harga Rp 248.182. Semakin mahal yaa.

Es teh super mahal. (twitter/yuzzah)
Es teh super mahal. (twitter/yuzzah)

Sejak dibuat, unggahan mengenai harga es teh super mahal ini sudah mendapat 1.476 retweets dan 544 balasan dari netizen. Menurutmu gimana nih?

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB