Sedang Video Call, Tingkah Pria Ini Bikin Mewek Netizen

Ikutan sedih nggak guys?

Dinar Surya Oktarini

Posted: Jum'at, 25 Januari 2019 | 20:00 WIB
Video call. (Instagram/@Harrisannuar)

Video call. (Instagram/@Harrisannuar)

Hitekno.com - Salah satu netizen di Twitter membagikan cerita haru yang bakal bikin mewek netizen, pemilik akun @Hujandisenja ini mengunggah video seorang pria yang sedang tersenyum ke arah smartphone-nya.

Pria yang memakai baju hitam dan membawa tas tersebut terlihat sedang menggerakkan tangannya dan sesekali tersenyum.

Dalam unggahannya tersebut, terlihat pria tersebut sedang bersandar pada dinding dan menatap layar smartphone miliknya.

Baca Juga: Membuat ''Nasi Goreng'' Raksasa, Pria Ini Malah Kena Bully Netizen

Setelah beberapa detik kamu akan akan menyadari bahwa pria tersebut sedang melakukan video call.

Video call. (Instagram/@Harrisannuar)
Video call. (Instagram/@Harrisannuar)

Namun ia juga menggerakan tangan membuat gerakan isyarat untuk berkomunikasi. Video yang bersumber dari Instagram bernama @Harrisannuar ini telah ditonton lebih dari 240 ribu kali.

Dengan caption ''terkadang kita hanya perlu untuk bersyukur'' di Instagram, lantas menjadi viral hanya dalam waktu singkat.

Baca Juga: Untuk Produksi Baterai, Apple Bajak Pegawai Samsung

Tak hanya mendapatkan banyak like, tapi juga mendapatkan banyak komentar dari netizen. Tak sedikit yang mendoakan kelancaran dan kesehatan pria tersebut.

@azroulhassan ''semoga semua urusannya dipermudahkan dan bahagia''

@kakzxu ''terima kasih..kerana melihat dgn mata hati''

Baca Juga: Terbongkar, Trump Menawarkan Dana Unlimited untuk Misi Manusia ke Mars

@nadnadia1 ''Allah, lihat sambil senyum tapi air mata keluar''

@izyanirosli ''Ya allah . Peliharalah mereka. Permudahkanlah segala urusan mereka''

Tidak hanya di Instagram, video ini juga mendapat perhatian dan membuat mewek netizen Twitter.

Baca Juga: Ditanya Obat Jerawat yang Ampuh, Jawaban Netizen Ini Bikin Geleng Kepala

Sejak diunggah di media sosial, video pria yang sedang video call dengan bahasa isyarat ini viral di Twitter dan Instagram.

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB