Nama TNI Dicatut, Kominfo Diminta Tertibkan Akun Media Sosial

Perwakilan Facebook Indonesia, yang membawahi Instagram di Tanah Air, belum memberikan pejelasan mengenai pencatunan nama TNI diberi centang biru.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 06 Februari 2019 | 14:45 WIB
Akun Instagram resmi Puspen TNI. (Instagram/@puspentni)

Akun Instagram resmi Puspen TNI. (Instagram/@puspentni)

Hitekno.com - Terkait pencatunan nama TNI untuk akun media sosial, Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Mayjen TNI Sisriadi meminta Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menertibkan akun-akun media sosial. Terutama akun media sosial yang mencatut nama TNI.

''Yang tidak resmi itu terserah mereka, karena kita juga tidak memiliki kewenangan itu. Kita hanya memberikan data inilah akun resmi kita. Kalau tidak resmi kalau isinya memang sangat provikatif kemudian memuat ujaran kebencian bahkan membahas soal politik yang TNI tidak boleh, nah itu nanti akan ditertibkan oleh Kominfo,'' tutur Sisriadi di Balai Media TNI, Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (6/2/2018).

Sebelumnya, sebuah akun Instagram dengan nama tni_indonesia_update menuai kontroversi karena mengancam akan menempak dengan tank para ''PKI dan generasi baru PKI serta pemuda pemudi kritis digaris kiri.''

Baca Juga: Banyak Banget, Pengguna Instagram Stories Tembus Setengah Miliar

Kapuspen TNI, Sisriadi kembali menegaskan bahwa akun tersebut bukanlah milik TNI. Akun tersebut telah mencatut nama TNI dan memakai tidak semestinya.

Ia mengungkapkan akun media sosial resmi milik TNI sudah tercantum di laman Tni.mil.id, yakni @PuspenTNI (Instagram), @Puspen_TNI (Twitter), Puspen TNI (YouTube), dan Pusat Penerangan TNI (Facebook).

Tampilan depan akun Twitter resmi Pusat Penerangan TNI. [Twitter/Puspen_TNI]
Tampilan depan akun Twitter resmi Pusat Penerangan TNI. [Twitter/@Puspen_TNI]

''Sebenarnya di situs-situs resmi kita itu ada cantolan akun media sosial. Karena kami sadar komunikasi sekarang sudah banyak sekali, dan komunikasi melalui medsos sangat efektif untuk menyerang kita atau efektif membuat citra kita lebih baik,'' ungkapnya.

Baca Juga: Sandriani Permani, Fotografer Cantik Andalan TNI AU

Yang membuat geger, akun Instagram tni_indonesia_update tersebut, sudah terverifikasi dan disematkan centang biru oleh Instagram.

Namun kini akun Instagram tni_indonesia_update yang bikin geger ini sudah tak aktif lagi.

Suara.com juga telah mencoba menghubungi perwakilan Facebook Indonesia, yang membawahi Instagram di Tanah Air, untuk menanyakan alasan akun yang mencatut nama TNI itu diberi centang biru.

Baca Juga: Tahu Driver Ojol Capek, Anggota TNI Minta Tukeran Nyetir

Tetapi hingga berita ini ditayangkan belum ada jawaban yang diterima dari pihak Facebook mengenai akun Instagram yang mencatut nama TNI ini. (Suara.com/Muhammad Yasir)

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB