Debat Panas Netizen Kubu Jokowi dan Prabowo Ini Berakhir Buat Bisnis Bareng

Anti klimaks, debat dua netizen kubu Jokowi dan Prabowo ini malah berakhir damai.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 20 Februari 2019 | 18:00 WIB
Debat Pilpres 2019. (Suara.com/Muhaimin A Untung)

Debat Pilpres 2019. (Suara.com/Muhaimin A Untung)

Hitekno.com - Sedang dalam masa kampanye untuk Pilpres 2019, wajar jika kamu sering menemui berbagai aksi debat panas antara pendukung dua kubu yaitu Jokowi dan Prabowo. Belum lama ini, aksi dua netizen yang asyik berdebat ini malah berakhir buat bisnis bareng. Kok bisa ya?

Kejadian ini diunggah pertama kali oleh akun @arieare pada Senin (18/2/2019) lalu. Berharap terjadi twitwor, yang ia temui malah dua netizen yang akhirnya berdamai ini.

''Berharap twitwor malah kenalan dan janjian bisnis'' tulis caption dalam cuitan @arieare.

Baca Juga: Binaragawati China Ngamuk Videonya Disebut Pornografi, Seperti Apa ya?

Dalam screenshot yang dibagikan, terlihat dua orang netizen yang sedang berdebat sengit mengenai debat Pilpres 2019 yang berlangsung Minggu (17/2/2019) lalu.

Netizen pertama dengan akun @SengKewe mengunggah cuitan yang membahas mengenai Jokowi yang begitu hafal dengan luas tanah Prabowo namun seolah terkejut dengan gaji honorer dan harga tiket yang melambung mahal.

Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)
Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)

Cuitan ini ditanggapi oleh netizen pemilik akun @NugrahaRM17 yang sepertinya adalah pendukung Jokowi. Menurutnya, hal tersebut mungkin juga sama terjadinya pada Prabowo yang akan langsung menanggapi dengan kalimat ''saya hargai dan silahkan lanjutkan..''.

Baca Juga: Viral! TKN Jokowi Dedek Prayudi Ditowel-towel Dahnil Anzar saat Talkshow

Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)
Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)

Tidak melanjutkan debat panas keduanya, @SengKewe rupanya langsung menanyakan mengenai kehidupan sosok netizen bernama Nunu ini.

Berpikir mengenal sosok ini, rupanya @SengKewe salah orang. Rupanya Nunu yang merupakan kenalan lamanya ini adalah sosok yang membantunya untuk desain rumah di 3D Max.

Salah orang, cuitan ini lalu ditanggapi oleh @NugrahaRM17 yang memanfaatkan kesempatan untuk melakukan promo.

Baca Juga: Netizen Terbelah Dua Kubu, Sekte Tidur Meluk Guling vs Tidur Tanpa Guling

Netizen ini mengaku mampu membuat sistem rumah sakit, mall atau outlet dengan menggunakan aplikasi mobile.

Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)
Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)

''Ohh gitu, sekrang kalau mau pake jasa untuk bikinin sistem rumah sakit, mall atau outlet2 kamu, yang bisa diakses dengan apps mobile bisa call saya ya..'' tulis @NugrahaRM17 membalas.

Beruntung, hasil promo netizen pendukung Jokowi ke netizen pendukung Prabowo ini berhasil. @SengKewe berjanji akan menggunakan jasa @NugrahaRM17 untuk membuat sistem rumah sakit daerah.

Baca Juga: Tentara AS Mengembangkan Paus Besi, Revolusi Perang Laut Dimulai

Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)
Debat panas kubu Jokowi dan Prabowo. (twitter/arieare)

Netizen yang merasa anti klimaks dengan perdebatan keduanya lalu ramai-ramai meninggalkan komentarnya.

''Debat capres bagus kalo berujung gini ... pada para pendukungnya.'' tulis @kakibudi singkat.

''Yahh padahal dah seduh kopi kirain mau ribut, gimana kalian si'' komentar netizen dengan akun @adil_sabrina.

''gak klimakss ini mah'' komentar netizen dengan akun @sushantisuhadi kecewa.

''Intinya adalah kalo mau menghilangkan war.. ya tingkatkan cuan'' tulis @AndikaAhmad_ kamu setuju nggak?

Sejak pertama kali dibuat, cuitan mengenai debat panas netizen kubu Jokowi dan Prabowo yang berakhir bisnis bareng ini sudah mendapat 1.480 retweets dan 48 balasan netizen.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB