Para Pemuda Tampan yang Sedang Berbenah Kampung Ini Bikin Netizen Kesemsem

Kalau anggota karang tarunanya setampan ini, kamu pasti bakal ikut berbenah kampung terus ya?

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 01 Mei 2019 | 09:00 WIB
Pemuda tampan yang berbenah kampung. (twitter/CenayangFilm)

Pemuda tampan yang berbenah kampung. (twitter/CenayangFilm)

Hitekno.com - Sebuah video yang memperlihatkan sekelompok pemuda tampan yang sedang berbenah kampung belum lama ini menjadi viral di Twitter. Sekelompok pemuda ini sukses buat netizen kesemsem melihatnya. Kok bisa ya?

Video viral ini pertama kali diunggah oleh akun @CenayangFilm pada Senin (29/4/2019) lalu dan langsung menjadi viral di Twitter.

''para pemuda Karang Taruna berkumpul untuk membenahi RT/RW mereka..'' tulis cuitan akun tersebut.

Baca Juga: Asyik, Smartfren Rilis Kartu Perdana BosKu dengan Total Bonus Kuota 360 GB

Dalam video berdurasi 45 detik tersebut terlihat sekelompok pemuda sedang berada di sebuah daerah yang terlihat layaknya baru saja terkena bencana alam.

Pemuda tampan yang berbenah kampung. (twitter/CenayangFilm)
Pemuda tampan yang berbenah kampung. (twitter/CenayangFilm)

Banyak pohon besar yang tumbang dan tanah yang terangkat dan tergerus dari tempatnya. Tidak diketahui dengan pasti apa yang mengakibatkan bencana alam ini terjadi.

Namun, yang membuat salut banyak netizen adalah niatan baik dari para pemuda tampan yang langsung membantu menangani bencana yang menimpa kampungnya ini.

Baca Juga: Ada Rencana Pindah Ibu Kota, Netizen Ramaikan Hashtag YukUsulIbukotaDimana

Aksi para pemuda tampan ini saat berbenah kampung sukses buat netizen kesemsem dengan paras dan aksi baiknya.

Sudah, sampai sini turunkan ekspektasimu ya.

Pemuda tampan yang berbenah kampung. (twitter/CenayangFilm)
Pemuda tampan yang berbenah kampung. (twitter/CenayangFilm)

Rupanya pemuda tampan yang dimaksud akun @CenayangFilm ini adalah para pemain film Avengers: Endgame. Pantas saja, pemuda-pemuda ini terlihat begitu tampan dan mempesona.

Baca Juga: Skill Edit Tingkat Dewa, Pria Ini Bisa Foto Sama Avengers dan Artis Lainnya

Dalam video tersebut, terlihat Chris Evans, Robert Downey Jr, Mark Ruffalo, Chris Hemsworth, Jeremy Renner, Tom Holland, hingga Chris Pratt tengah berada di lokasi syuting Avengers: Endgame.

Sedang mempersiapkan scene grande dari film ini, para aktor besar tersebut terlihat sedang serius berlatih menghafal script dan blocking di lokasi yang terlihat porak poranda tersebut.

Keberadaan aktor-aktor tampan ini di lokasi tersebut jelas membuatnya terlihat seperti sekelompok pemuda yang tengah berbenah kampung.

Baca Juga: Segera Rilis Akhir Mei 2019, Ini Bocoran Spesifikasi Honor 20

Menjadi viral di Twitter, unggahan ini sukses membuat netizen kesemsem dengan paras tampan aktor-aktor yang disebut pemuda karang taruna ini.

''Jeremy Renner ama Sebastian Stan akamsi bet dah..'' komentar akun @bubabibuba salah fokus dengan Jeremy Renner dan Sebastian Stan yang asik jongkok di lokasi tersebut.

''ITU YANG BAJU MERAH KAYA OM OM YANG SUKA PAPASAN DI GANG TRUS NANYA "baru pulang neng?" Tapi ini ganteng..'' tulis @meaningful4SuDi mengenai Chris Evans.

''bisa ditelfon gak ya buat benahin banjir jakarta..'' tulis akun @jrebeccaaa meminta bantuan.

''Steve (ketua karang taruna) lg bahas pembagian tugas. Clint (bendahara) pusing anggaran kurang, lg ngeliatin siapa aja yg bs dipalak. Peter&Tony anak buah lg ngelobi Pak haji yg kaya buat donatur. Drax nunggu diperintah aja buat angkut2. Starlord setir muka trus bikin story doang..'' tulis akun @oktaBOR membagi tugas anggota karang taruna ini.

Kalau anggota karang tarunanya setampan ini, kamu pasti bakal ikut berbenah kampung terus ya?

Sejak dibuat, unggahan mengenai para pemuda tampan yang buat netizen kesemsem saat sedang berbenah kampung ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 453 ribu kali dan mendapat 17.812 retweets serta 490 komentar dari netizen.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB