Hitekno.com - Berbagai macam teknik pemasaran atau trik marketing diungakan agar dagangan laris manis. Begitu juga dengan rumah makan atau restoran satu ini yang punya cara unik hingga viral di Facebook.
Restoran ini menawarkan promo makan gratis seumur hidur, namun dengan syarat dan ketentuan yang berlau. Apa itu?
Kisah ini dibagikan seseorang dengan akun bernama Ri Zhal membagikan sebuah unggahan unik di forum Facebook Video Gambar Dan Cerita Lucu (VGCL Grup Humor).
Baca Juga: Hardiknas, Ini Deretan Kisah Guru yang Sempat Viral di Media Sosial
Tak sampai satu hari, unggahan tersebut berhasil mendapatkan lebih dari 700 Like sehingga viral di Facebook.
Puluhan netizen juga ikut mengomentari dan membagikan unggahan itu dengan balasan yang kocak.
Di dalam postingan, terdapat sebuah spanduk yang berisi promosi diskon di sebuah Rumah Makan Blambangan (Cabang Sampit).
Baca Juga: Viral Mesin Pengoleksi Sperma dari China, Cara Kerjanya Bikin Ngakak
Awalnya, diskon yang ada di bawah tulisan utama tampak masuk akal.
Jika pelanggan membawa istrinya akan mendapatkan diskon 5 persen sedangkan jika membawa pacar, dapat diskon 10 persen.
Promosi paling bawah tampak sangat greget yaitu apabila pelanggan membawa istri dan pacarnya bisa makan gratis seumur hidup di rumah makan itu.
Baca Juga: Tak Cuma Kiasan, Ibu Ini Benar-benar Naik Daun dan Viral di Twitter
Sementara jika membawa istri + pacar + mertua istri + orangtua pacar, maka mereka akan mendapatkan promo makan gratis seumur hidup.
Terang saja, dua syarat terakhir merupakan teknik pemasaran yang sangat aneh dan gokil.
Netizen langsung menghiasi kolom komentar dengan balasan yang tak kalah kocak.
Baca Juga: Laporkan Angin Puting Beliung Ala Reporter Berita, Aksi Remaja Ini Viral
''Yg jomblo bisa apa, cuma geleng2 kepala doang paling,'' kata Raiehansyah.
''Dijamin auto baku hantam tu dresto,awokwokwok,'' komentar Khairul Hoover.
''Bawa istri beneran plus buku nikah. Trus bawa pacar nya. Cara tesnya, cipok pacar depan istri sah. Klo istri geram dan marah. Baru boleh makan gratis. Wkwkw,'' balas Ali Farhadi.
Itulah tadi teknik pemasaran yang sangat unik dan lucu sehingga viral di Facebook, apakah kamu tertarik mencoba makan gratis di sana?