Driver Ojol Dapat Order Makanan Mepet Imsak, Penampakannya Bikin Miris

Kisah driver ojol ini viral di Facebook karena banyak netizen yang bersimpati pada mereka.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 10 Mei 2019 | 19:45 WIB
Driver ojol mendapat order mepet imsak. (Facebook/ Ervina)

Driver ojol mendapat order mepet imsak. (Facebook/ Ervina)

Hitekno.com - Suka dan duka driver ojol (ojek online) selalu menarik perhatian netizen. Kisah driver ojol yang mendapatkan order makanan mepet imsak ini viral di Facebook setelah banyak netizen merasa miris.

Seorang netizen dengan akun bernama Ervina ini membagikan kisah driver ojol yang membuat miris netizen lainnya.

Postingannya berhasil viral di Facebook setelah mendapatkan lebih dari 16 ribu Like dan ratusan komentar dari netizen.

Baca Juga: Lihat Penampakan, Driver Ojol Ini Kabur Usai Antar Sahur untuk Customer

Sebanyak 3.500 emoticon yang diberikan melambangkan kesedihan karena banyak netizen yang bersimpati pada driver ojol tersebut.

Seorang netizen yang juga berprofesi sebagai driver ojol ini menceritakan bagaimana tidak enaknya mendapatkan orderan makanan mepet waktu imsak.

Penampakan driver ojol mendapat order mepet imsak. (Facebook/ Ervina)
Penampakan driver ojol mendapat order mepet imsak. (Facebook/ Ervina)

Ia membagikan sebuah pemandangan yang cukup miris.

Baca Juga: Kecelakaan di Jalan, Driver Ojol Ini Setia Jagain Customer di Rumah Sakit

Saat itu driver ojol mendapatkan pesanan pukul 3.22 WIB dan mereka masih antri di restoran cepat saji pada pukul 4.15 WIB.

Ia menjelaskan bahwa driver pasti resah karena takut customer kecewa karena makanannya nggak keburu dimakan.

Ketika sudah memasuki waktu imsak dan makanan belum diantar, customer bisa memberikan bintang 1 plus komentar buruk.

Baca Juga: Namanya Mirip Cewek, Customer Cowok Ini Jadi Sasaran PDKT Driver Ojol

Itu tentunya bisa berakibat tidak baik pada driver ojol karena mereka bisa kena suspend bahkan sampai hilang bonus meski bukan kesalahan mereka.

Penampakan dari dekat driver ojol mendapat order mepet imsak. (Facebook/ Ervina)
Penampakan dari dekat driver ojol mendapat order mepet imsak. (Facebook/ Ervina)

Ia menyarankan agar pelanggan order makanan bisa pukul 2 pagi atau sekitar jam tersebut karena banyak driver ojol yang masih begadang.

''Himbauan kepada yang suka order makanan buat sahur, kalau order jangan mepet imsak, kasihanilah kami para driver, biar ga kaya dikejar-kejar hantu pas antri makanan karena takut keburu imsak,'' kata Ervina dalam caption-nya.

Baca Juga: Bikin Iri Netizen, Driver Ojol Ini Bonceng Tiga Bareng Artis Cantik

Postingan itu telah dibagikan lebih dari 14 ribu kali karena banyak netizen yang sependapat dengan Ervina.

Kisah di atas dibagikan netizen yang juga seorang driver ojol perempuan. (Facebook/ Ervina)
Kisah di atas dibagikan netizen yang juga seorang driver ojol perempuan. (Facebook/ Ervina)

''Anda layak dapat bintang 5 mbak, tetap semangat ya,'' komentar Christine Bryan Thadeus.

''Itu yg order sengaja kali kalau mepet. Seharuse kan tau driver harus perjalanan antri dan pesan dulu,'' kata Reny.

''Puasa jgn bikin sengsara orang lain, Ngene maksudku rek. Kalo kita puasa jgn bikin repot orang lain, Mesakno arek2 gojek kuwi. Aku merasakan apa yg mereka rasakan,'' balas Slamet Supriyono.

Itulah tadi kisah driver ojol yang dapat orderan mepet waktu imsak sehingga kisahnya viral di Facebook, bagaimana pendapat kamu?

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB