Selain Keramik, Kini Ada Angkot Mewah Pakai Rumput Sintetis

Tidak hanya mewah dengan rumput sintetis, angkot ini juga didesain dengan TV LCD.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 15 Mei 2019 | 20:15 WIB
Angkot mewah dengan rumput sintetis. (instagram/ newdramaojol.id)

Angkot mewah dengan rumput sintetis. (instagram/ newdramaojol.id)

Hitekno.com - Jika sebelumnya, desain angkot (angkutan kota) pakai keramik sempat membuat heboh. Kini kembali viral angkot mewah yang menggunakan rumput sintetis.

Video angkot mewah ini menjadi viral usai diunggah oleh akun @newdramaojol.id pada Minggu (5/5/2019) lalu di Instagram.

''Kepuasan penumpang adalah tujuan supir angkot..'' tulis akun tersebut dalam postingan yang viral di Instagram.

Baca Juga: Tingkatkan Layanan Publik, Pemkot Bekasi Siapkan 30 Angkot Online

Dalam video tersebut terlihat sebuah angkot tengah beroperasi mengantar penumpang-penumpangnya. Sekilas memang angkot ini terlihat biasa saja.

Namun, desain mewah angkot ini sukses mencuri perhatian warganet hingga viral di Instagram.

Interior angkot ini didesain dengan memakai rumput sintetis. Pemakaian rumput sintetis ini jelas tidak biasa. Pasalnya, harga per meter rumput ini terhitung cukup mahal, tergantung dari jenisnya masing-masing.

Baca Juga: Serasa di Rumah, Angkot Pake Keramik Ini Anti Mainstream

Angkot pakai rumput sintetis. (instagram/newdramaojol.id)
Ilustrasi Angkot melintas. (Suara.com/Supriyadi)

Tidak hanya mewah dengan rumput sintetis, angkot ini juga didesain dengan TV LCD berukuran cukup besar di bagian depan, dan gorden berwarna putih untuk melindungi penumpang dari panasnya matahari.

Sayangnya, tidak diketahui di mana lokasi sebenarnya dari angkot mewah yang pakai rumput sintetis ini. Sukses curi perhatian, warganet lalu membanjiri unggahan ini dengan berbagai komentarnya.

''Kalo gua naik ini pasti gua lupa mau turun di mana..'' tulis pemilik akun @aghoost.thiand.

Baca Juga: Ketemu Mantan Kekasih di Angkot, Pria Ini Lupa Istrinya yang Sedang Hamil

''Betapa kreatif nya warga negara berkembang ini, kmaren pake keramic, sekarang pke rumput lapangan..'' komentar akun @alfinpabean.

''gara-gara ojol menguasai dunia .. para angkot bertindak..'' ungkap @junajunu2.

''Yang baru naik tolong perhatiin sendal sepatunya.. Jangan ada yng nginjek t*i ya..'' tulis akun @azhar_maulanaa mengingatkan.

Baca Juga: Bocah Ini Mati Gaya di Angkot, Netizen : Aku Pernah di Posisimu Dek!

 

Rumput sintetis yang dipakai di angkot ini memang terlihat menarik dan mewah, namun beda cerita jika ada penumpang iseng yang menginjak kotoran lalu kemudian naik angkot ya. Alamat gagal jadi mewah.

Sejak dibuat, unggahan video angkot mewah yang pakai rumput sintetis ini sudah mendapat 115.551 viewers dan 136 komentar.

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB