Jadi Super Mewah, Transformasi Rumah Tua Ini Bikin Melongo

Rumah dengan dominan warna cokelat ini berubah dan didominasi warna hitam dan putih dengan bagian arsitektur yang dipugar habis-habisan.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Minggu, 02 Juni 2019 | 07:30 WIB
Transformasi rumah tua jadi super mewah. (twitter/FLjasmy)

Transformasi rumah tua jadi super mewah. (twitter/FLjasmy)

Hitekno.com - Sebuah thread yang dibuat @FLjasmy pada Rabu (29/5/2019) belum lama ini menjadi viral di Twitter. Bagaimana tidak menjadi viral, netizen pemilik akun ini mengunggah foto transformasi rumah tua yang berubah menjadi super mewah. Bikin melongo banget sih ini.

Membuat review rumah di akun Twitter-nya ini, @FLjasmy mencoba untuk melakukan review pada rumah tua yang tidak diketahui lokasinya ini.

''Rumah teras tua ini direnovasi secara kreatif menjadi guest house yang memikat! Sangat menyukai transformasi ini,'' tulis @FLjasmy dalam cuitannya.

Baca Juga: Ketika Dinasti Tokek Sudah Berkuasa di Rumah, Penampakannya Bikin Geli

Dalam unggahannya, terlihat tampilan rumah tua yang terdiri dari dua lantai dan diapit oleh dua rumah lainnya. Tidak ada yang menarik dari rumah tua ini, paling tidak sampai terjadi transformasi besar pada arsitektur rumah ini.

Rumah dengan dominan warna cokelat ini berubah dan didominasi warna hitam dan putih dengan bagian arsitektur yang dipugar habis-habisan. Tampilan rumah ini lalu berubah menjadi minimalis dan kekinian.

Transformasi rumah tua jadi super mewah. (twitter/FLjasmy)
Transformasi rumah tua jadi super mewah. (twitter/FLjasmy)

Tampilan lantai 2 yang tadinya begitu terbuka, menjadi lebih tertutup dengan 1 balkon di bagian depan serta tembok yang sedikit terbuka untuk menjaga aliran udara di dalam rumah.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Kenapa Rumah Megah Bak Istana Ini Dibiarkan Terbengkalai

Berdasarkan penjelasan dalam cuitan @FLjasmy ini, dijelaskan bahwa rumah tua yang bertransformasi ini berubah dengan tema minimalis modern yang dipadukan dengan bahan bata sebagai bahan dinding rumah tersebut.

Di bagian dalam rumah tersebut juga dilakukan perubahan besar. Di dominasi warna putih, seluruh furniture rumah ini diganti menjadi lebih modern dan aesthetic.

Tidak ketinggalan, walaupun terlihat kecil dari bagian depan, rumah tua yang bertransformasi ini rupanya dilengkapi dengan sebuah kolam kecil di bagian belakang.

Baca Juga: Minecraft Earth Dikenalkan, Gamer Bisa Keluar Rumah dan Bangun Apa Saja

Transformasi rumah tua jadi super mewah. (twitter/FLjasmy)
Transformasi rumah tua jadi super mewah. (twitter/FLjasmy)

Sukses buat banyak netizen melongo melihat transformasi besar rumah tua ini, unggahan @FLjasmy lalu dibanjiri dengan komentar netizen.

''Nice.. My dreammm house..'' tulis pemilik akun @nuraizat_ mengaku jika rumah ini adalah dream house-nya.

''Tuh rumah tua bisa disulap jadi estetik kok..'' komentar akun @nblhslsbl.

Baca Juga: Tak di Rumah, Istri Jual Action Figure Avengers Koleksi Suami Secara Online

''Gilssss.. ini keren baattt!!!!!!'' ungkap akun @AngelaSashaa memuji.

Tertarik untuk membuat rumah menjadi super minimalis seperti rumah tua satu ini?

Sejak dibuat, ungahan mengenai transformasi rumah tua yang berubah jadi super mewah ini sudah mendapat 4.306 retweets dan 40 balasan dari netizen Twitter.

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB