Lukis Gambar Kreatif di Atas Sajadah, Anak Ini Bikin Netizen Takjub

Aksi melukis gambar kreatif di atas sajadah oleh anak ini menarik perhatian netizen sehingga viral di Facebook.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 28 Juni 2019 | 20:45 WIB
Anak ini melukis karya seni menakjubkan di atas sajadah sehingga viral di Facebook. (Facebook/ Awreceh.id)

Anak ini melukis karya seni menakjubkan di atas sajadah sehingga viral di Facebook. (Facebook/ Awreceh.id)

Hitekno.com - Orang yang memiliki keahlian melukis biasanya sering menghasilkan gambar kreatif saat mereka lagi gabut. Aktivitas seorang anak ini viral di Facebook setelah menampakkan gambar kreatif di atas sajadah.

Sebuah fanspage Facebook khusus parodi, Awreceh.id, membagikan sebuah unggahan yang sangat unik.

Unggahan tersebut viral di Facebook setelah mendapatkan lebih dari 4.400 Like dan ratusan komentar dari netizen.

Baca Juga: Kreatif Banget, Arsitek Ini Buat Desain Bangunan dari Barang Sehari-hari

Terinspirasi serta kagum dengan anak kecil yang ada di unggahan, postingan di atas bahkan telah dibagikan lebih dari 2.700 kali.

Jika dilihat sekilas, postingan hanya memperlihatkan aktivitas biasa yang ada di dalam masjid.

Namun setelah fokus di sudut kiri foto, netizen dikagetkan dengan aktivitas anak kecil yang sedang gabut.

Baca Juga: Nyempil di Antara yang Lain, Ini Action Figure Gundam Paling Kreatif

Tak mengisi waktu luang dengan mengobrol maupun bermain game, sang anak justru melukis di atas sajadah.

Anak ini dapat menggambar kreatif di atas sajadah. (Facebook/ Awreceh.id)
Anak ini dapat menggambar kreatif di atas sajadah. (Facebook/ Awreceh.id)

Buat yang terbiasa di masjid, kita juga pasti sering melakukannya di kala gabut.

Namun yang dilakukan anak ini sangat berbeda (terkait hasilnya), gambaran kreatif yang dilukisnya terlihat sangat berpola.

Baca Juga: Kreatif, Netizen Ubah Video Truk Dikejar Polisi Jadi Meme Deja Vu Initial D

Ia melukis sebuah masjid besar dan Ka'bah di sebelah kanannya.

Bahkan di depan kakbah, terlihat lukisan 3 orang yang tampak sedang bersimpuh.

Sontak saja, banyak netizen yang mengaguminya sehingga ikut memberikan komentar.

Baca Juga: Orang Ini di Balik Tulisan Kreatif Belakang Truk, Skill-nya Mengagumkan

Ilustrasi sajadah masjid. (Wikipedia/ Cilane)
Ilustrasi sajadah masjid. (Wikipedia/ Cilane)

"Kenangan jaman masih TPA ini..Nunggu antrian tes baca," komentar Ami Mahabbah.

"Sama, kalau ke masjid juga kerjaanku gini sambil dengar ceramah..Wkwkwk, walaupun gambarnya gak sebagus adek yg di foto," tulis Nur Fadhillah.

"Ini contoh kegiatan yang kreatif, keren, dan halal. Kegabutan makin berguna dengan kegiatan di atas," balas Ade Uuyyee.

Melihat gambar kreatif di atas sajadah yang sangat bagus ini, tak heran jika foto tersebut viral di Facebook.

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB