Hitekno.com - Setelah mengirimkan tim kuasa hukum ke Kominfo, Kimi Hime bakal bertemu dengan Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara pada pekan ini.
Rencana pertemuan Youtuber kondang ini dengan Menkominfo ini diungkapkan oleh Plt Kepala Biro Humas Kominfo Ferdinandus Setu di Jakarta, Senin (29/7/2019).
Nando, sapaan akrab Setu, mengungkapkan rencana pertemuan itu setelah menerima kuasa hukum Kimi Hime di kantor Kominfo siang ini.
Baca Juga: Ini Pembicaraan Pengacara Kimi Hime dengan Kominfo
Menurut Nando pertemuan antara Kimi Hime dan Menkominfo merupakan bentuk lanjutan dari penyelesaian terkait konten YouTube Kimi Hime yang dinilai terlalu vulgar.
"(Kimi Hime) akan hadir minggu ini, bahkan bertemu dengan Pak Menteri (Rudiantara)," terang Nando.
Selaras dengan pernyataan Nando, tim kuasa hukum Kimi Hime yang diwakili oleh Irfan Akhyari menerangkan bahwa saat ini kliennya tengah menunggu waktu yang tepat untuk bertemu dengan Menkominfo.
Baca Juga: Tak ke Kominfo, Kimi Hime Pilih Main PUBG Mobile
"(Pertemuan dengan Kominfo) Hasilnya sangat baik. Insyaallah kami berjanji untuk menghadirkan Kimi Hime untuk bertemu dengan Pak Menteri pada minggu ini, kita sinkronkan dengan jadwal beliau," kata Irfan Akhyari.
Ia juga menegaskan bahwa saat ini, kliennya akan mengurangi konten-konten YouTube yang berpotensi menuai kontroversi.
"Kita batasi dan kurangi konten (vulgar) Kimi dulu, sebagai bentuk itikad baik dari Kimi. Sejak ada opini di media, kita langsung kurangi konten-konten yang dianggap berpotensi menimbulkan kontroversi," tutup Irfan Akhyari.
Baca Juga: Ini Bakat Terpendam Kimi Hime yang Jarang Diketahui Orang
Kita tunggu saja seperti apa perbincangan Kimi Hime dengan Menkominfo Rudiantara nanti? (Suara.com/ Tivan Rahmat).