Meriahkan HUT RI Ke-74, Gojek Rayakan Bareng Lebih dari 50 Ribu Mitranya

Gojek bersama ribuan mitranya menyelenggarakan Festival Merah Putih Mitra (FMM) Gojek secara serempak di 256 Kota dan Kabupaten se-Indonesia.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Sabtu, 17 Agustus 2019 | 18:00 WIB
50ribu Mitra Gojek Se-Nusantara Rayakan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI di Festival Merah Putih Mitra (Gojek)

50ribu Mitra Gojek Se-Nusantara Rayakan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI di Festival Merah Putih Mitra (Gojek)

Hitekno.com - Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-74 dan menjadi momentum bagi Gojek untuk mengukuhkan identitasnya sebagai perusahaan karya anak bangsa asli Indonesia.

Pada momen peringatan kemerdekaan tahun ini, Gojek bersama ribuan mitranya menyelenggarakan Festival Merah Putih Mitra (FMM) Gojek secara serempak di 256 Kota dan Kabupaten se-Indonesia. Di Region Jateng DIY, FMM berlangsung di Semarang, Yogyakarta dan Solo.

Delly Nugraha, VP Region Jateng DIY Gojek mengatakan, “Sebagai perusahaan karya anak bangsa, kemerdekaan punya makna tersendiri bagi kami. Semangat kemerdekaan untuk terus maju - membuat Indonesia bangga tidak hanya diadopsi oleh kami tetapi juga jutaan mitra yang selalu berusaha memberikan pelayanan prima. Oleh karenanya, Gojek hari ini turut berpartisipasi dalam memperingati Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia dengan mengadakan Festival Merah Putih Mitra Gojek.”

Baca Juga: Hormat Saat Dengar Indonesia Raya, Bocah Pedagang Asongan Ini Bikin Haru

Delly melanjutkan, jutaan mitra yang memberikan pelayanan terbaik dan memanfaatkan teknologi untuk hidup lebih baik merupakan elemen penting penggerak perkembangan ekonomi digital. “Keberanian mitra-mitra kami untuk memanfaatkan teknologi patut diacungi jempol. Dari yang tidak bisa menggunakan smartphone sekarang bisa melayani jutaan pengguna Gojek, dari yang tidak punya rekening bank sekarang bisa punya perencanaan keuangan bahkan mencicil rumah lewat KPR. Mitra kami telah berevolusi menjadi SDM unggul yang siap bersaing dan membawa Indonesia menjadi pemain utama ekonomi digital di Asia Tenggara.”

Berbeda dengan tahun sebelumnya, perayaan Hari Kemerdekaan tahun ini dirayakan dengan cara spesial melibatkan ribuan mitra driver dari Sabang sampai Merauke. Acara perayaan ini juga dihadiri oleh jajaran Dinas Perhubungan, Pariwisata, dan UMKM DI Yogyakarta, yang mengikuti kegiatan keakraban yaitu lomba persahabatan jajaran pemerintah provinsi dengan Mitra dan Manajemen Gojek.

50ribu Mitra Gojek Se-Nusantara Rayakan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI di Festival Merah Putih Mitra (Gojek)
50ribu Mitra Gojek Se-Nusantara Rayakan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI di Festival Merah Putih Mitra (Gojek)

Pada Festival bertajuk Merah Putih Mitra Gojek, para mitra memperingati hari kemerdekaan dengan upacara dan mengenakan atribut baru yang memiliki merah putih tersemat di dada. Upacara dilaksanakan di Pyramid Resto dan Café Jogjakarta, GOR Satria Semarang dan Taman Balekambang Solo.

Baca Juga: Mimpinya Terwujud, Kaesang Pangarep Resmi Gabung Skuat Aerowolf

Delly yang pada upacara ini bertindak sebagai inspektur menyampaikan dalam amanatnya, “Melalui kemitraan yang telah terjalin, Gojek dan mitra Gojek menjadi teladan sekaligus pelopor layanan berbasis digital di Indonesia yang telah membantu jutaan masyarakat Indonesia menyelesaikan permasalahan sehari-hari.

50ribu Mitra Gojek Se-Nusantara Rayakan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI di Festival Merah Putih Mitra (Gojek)
50ribu Mitra Gojek Se-Nusantara Rayakan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI di Festival Merah Putih Mitra (Gojek)

Gojek akan terus berinovasi untuk mendorong dan menginspirasi mitra driver naik kelas. Harapan kami, semakin banyak mitra Gojek yang membawa dampak positif bagi keluarga dan lingkungannya masing-masing."

Dalam semangat untuk terus mendorong mitra driver naik kelas, dalam Festival Merah Putih Mitra, Gojek turut menghadirkan bazaar Gojek Swadaya. Lewat bazaar tersebut, mitra memiliki kesempatan untuk mengenal lebih jauh ragam program yang dihadirkan Gojek untuk mendukung kesejahteraan mitra dan keluarga.

Baca Juga: Jan Ethes Ikut Upacara Hari Kemerdekaan, Netizen: Uwu Banget!

Gojek Swadaya sendiri merupakan program unggulan Gojek yang bekerja sama dengan ragam institusi yang memiliki kesamaan visi untuk memberikan mitra driver akses khusus terhadap ragam layanan finansial, keringanan biaya operasional, dan produk asuransi terjangkau.

Menyelami 7 Lautan dan Mendaki 4 Gunung, Mitra Driver Gojek Kobarkan Semangat Merah Putih

Festival Merah Putih Mitra ini juga merupakan acara puncak dari Kirab Nasional Merajut Nusantara sebagai bagian dari peringatan ulang tahun ke-74 Republik Indonesia. Kegiatan yang melibatkan ribuan mitra driver dari Sabang hingga Merauke telah diselenggarakan sejak awal Agustus lalu dengan atribut baru untuk menandai dimulainya babak baru sejarah Gojek.

Baca Juga: Pamer Foto Bendera Indonesia, Netizen Rayakan Hari Kemerdekaan di Twitter

Selama kurang dari satu bulan sejak pertama kali diperkenalkan, sebanyak lebih dari 100.000 atribut baru Gojek telah didistribusikan dan dikenakan mitra Gojek se-Nusantara. Semangat baru dan semangat merah putih turut dikobarkan melalui rangkaian ekspedisi penyelaman dan pendakian di lokasi-lokasi yang menjadi aset berharga milik bangsa Indonesia.

Ekspedisi penyelaman, dilakukan di Gili Trawangan, Pahawang Lampung, Derawan Kalimantan, Bunaken Manado, Kepulauan Seribu, Sabang Aceh, Raja Ampat. Sedangkan untuk pendakian, mitra driver Gojek melakukan ekspedisi di Gunung Sindoro, Jawa Tengah, Gunung Mahameru, Jawa Timur, Gunung Kerinci, Jambi, dan Gunung Bawakaraeng Sulawesi Selatan.

“Perayaan HUT Ke-74 Republik Indonesia oleh mitra Gojek membawa pesan khusus bagi Gojek dan mitranya. Sebagai aset bangsa Indonesia, Gojek telah berevolusi menjadi platform teknologi on-demand terdepan di Asia Tenggara. Namun perjuangan Gojek bersama jutaan mitranya untuk mengisi kemerdekaan akan terus berlanjut dengan membangun diri dan terus beradaptasi di era teknologi dan memberikan dampak sosial yang semakin besar untuk Indonesia,” tutup Delly.

Berita Terkait
Berita Terkini

Keberhasilan ini juga tercermin dari pertumbuhan transaksi hampir 30 kali lipat dalam 5 tahun terakhir, diiringi peningk...

internet | 12:28 WIB

Notifikasi bawaan browser memang praktis, tapi nggak bisa dipungkiri kalau tampilannya terlalu standar....

internet | 21:05 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) menghadirkan IDCamp Gen AI Bootcamp 2024: Generative Teacher dan IDCamp for Disabilities...

internet | 12:35 WIB

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB