Cosplay Pocong Meriahkan Pawai 17-an, Wajah Anak di Depannya Jadi Sorotan

Cosplay pocong di pawai 17-an berhasil membuat netizen salfok dengan wajah anak di depan pocong itu.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Rabu, 21 Agustus 2019 | 09:30 WIB
Pocong yang ikut pawai 17-an justru membuat anak menangis. (Facebook_Mitra Bahari)

Pocong yang ikut pawai 17-an justru membuat anak menangis. (Facebook_Mitra Bahari)

Hitekno.com - Momen perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-74 dibungkus secara kreatif pada masing-masing daerah. Salah satu daerah ini menggunakan cosplay pocong saat pawai 17-an.

Namun netizen justru salfok dengan dua anak yang menggunakan sepeda karena wajahnya tampak berbeda.

Seorang netizen dengan akun bernama Mitra Bahari membagikan unggahan pawai 17-an melalui forum Facebook VIDEO DAN GAMBAR LUCU.

Baca Juga: Gagal Seram, Foto Pocong Nyengir Hasil Editan Ini Malah Bikin Ngakak

Unggahan yang dibagikan membuat netizen heboh setelah mendapatkan 1.100 Like dan beragam komentar dari netizen.

Dia mengunggah caption bertuliskan "Pocong ikut pawai 17-an gini akibatnya (emoticon tertawa)".

Postingan mengenai cosplay pocong di pawai 17-an membuat netizen heboh. (Facebook/ Mitra Bahari)
Postingan mengenai cosplay pocong di pawai 17-an membuat netizen heboh. (Facebook/ Mitra Bahari)

Netizen dibuat salfok dengan dua orang anak kecil yang menggunakan sepeda di dekat sebuah pawai 17-an.

Baca Juga: Yakin Cuma Serangga, Ini Cerita Fotografer Pocong yang Ramai di Google Maps

Kedua bocah itu tampak sedang mengayuh sepeda dengan kencang.

Setelah diperhatikan secara saksama, wajah bocah perempuan tampak berbeda dan menyiratkan raut wajah menangis ketakutan.

Ternyata terdapat pocong usil yang ada di belakang kedua anak itu sambil bergaya ingin mengejar kedua bocah.

Baca Juga: Drama Raisa Curhat Belum Difollow Back Poconggg Ini Bikin Netizen Geram

Tampaknya, cosplayer pocong memilih memisahkan dari pawai dan mengganggu kedua bocah yang sedang melintas tersebut.

Si anak tampak kabur dengan sepeda sambil menangis ketakutan. (Facebook/ Mitra Bahari)
Si anak tampak kabur dengan sepeda sambil menangis ketakutan. (Facebook/ Mitra Bahari)

Sontak saja, hal unik itu mendapatkan beragam komentar dari netizen.

"Pocong p*k*k, si anak bisa ampe kebawa mimpi tuh saking takutnya. Ayak-ayak wae," komentar Rafa Zidan.

Baca Juga: Tak Ikuti Jejak Poconggg, Raditya Dika Ungkap Alasannya Tinggalkan Twitter

"Hahaahaha....inget anak saya kemarin pas ikut upacara ada yg dandan...hantu2an. Nangis men jerit dan lari," balas Heri Somantri.

"Yang dikhawatirkan si anak ketakutan tidak terkontrol, terus jatuh dari sepeda, mudah-mudahan tidak terjadi," pendapat Sem Kasyafani.

Itulah tadi momen pawai 17-an yang diikuti oleh cosplay pocong sehingga membuat netizen heboh, bagaimana pendapat kamu?

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB