Iklan Apartemen Ini Bikin Netizen Gagal Paham, Kocak Abis

Bukan karena promo menarik, tapi karena keanehan di iklan apartemen ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 02 September 2019 | 17:00 WIB
Iklan apartemen kocak bikin gagal paham. (Twitter/ wonderyash)

Iklan apartemen kocak bikin gagal paham. (Twitter/ wonderyash)

Hitekno.com - Untuk dapat menarik perhatian banyak orang, kadang iklan dibuat mencolok dan kocak. Seperti iklan apartemen satu ini yang bikin heboh netizen.

Nampak sebuah foto iklan apartemen dipostingkan netizen dengan akun Twitter @wonderyash. Dalam foto ini nampak sebuah baliho iklan apartemen yang unik.

Dalam foto yang viral di Twitter ini, nampak seorang pria sedang kaget memandangi layar smartphone yang beraada di tangan kanannya.

Baca Juga: Nostalgia Iklan Mobil Jadul, Model Cantik di Sebelahnya Bikin Netizen Heboh

Di belakangnya, menampilkan isi chatting dari smartphone yang bikin kaget pria ini. Namun ada yang aneh dalam iklan apartemen tersebut.

Screen capture chattingan tersebut, membuat heboh netizen hingga viral di Twitter. Kenapa? Apakah karena isi promosi iklan apartemen tersebut.

Bukan karena isi promo dalam iklan apartemen tersebut. Melainkan screen capture itu sendiri yang bikin kaget sang pria dalam iklan.

Baca Juga: Digarap Dimas Djayadiningrat, Iklan Gojek Bikin Nostalgia

Screen capture tersebut menampilkan dari sisi si pengirim, bukan dari sisi si penerima. Lalu kenapa si pria ini kaget baca chat yang ditulisnya sendiri?

Iklan apartemen kocak bikin gagal paham. (Twitter/ wonderyash)
Iklan apartemen kocak bikin gagal paham. (Twitter/ wonderyash)

Netizen @wonderyash mempostingan foto iklan apartemen ini pada 30 Agustus 2019 lalu. Dan langsung menarik perhatian netizen lainnya hingga viral di Twitter.

"Dia yg ngetik, dia yg kaget," tulis @wonderyash.

Baca Juga: Gokil, Si Biawak Viral Jadi Bintang Iklan Laptop AMD

Cuitan ini mendapatkan lebih dari 38 ribu retweet dan lebih dari 28 ribu like. Juga mendapatkan beragam komentar netizen di Twitter.

"Kaget karena diread doang," tulis @Nravillaily.

"Dia yang ngetik dia yang kaget. Iklan dipasang tanggal 30, hari Sabtu tutup, Senin harga naik," komentar @tetelolet_.

Baca Juga: Nostalgia Iklan Mobil Zaman Old, Netizen Soroti Model di Sampingnya

"Sebenarnya fail tapi ternyata berhasil," ungkap @dzofar.

"Enggak tau ini kebodohan by design atau apa, yg pasti kalo begini marketing gratis jadinya," kata @AndreSyahidu.

"Biar dibully terus rame di twitter, mayan promo gratiss," tambah @ramizbrain.

Itulah iklan apartemen yang bikin gagal paham netizen hingga viral di Twitter. Apakah kesalahan ini disengaja agar viral? Atau memang tidak tahu?

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB