Dua Pekan Berlalu, Kominfo Masih Blokir Internet di Papua

Pembukaan blokir internet di Papua akan dilakukan secara bertahap, tergantung dengan situasi dan kondisi di lapangan.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 03 September 2019 | 15:15 WIB
Ilustrasi jaringan internet. (unsplash/ Thomas Jensen)

Ilustrasi jaringan internet. (unsplash/ Thomas Jensen)

Hitekno.com - Telah dua pekan berlangsung, blokir internet di Papua dan Papua Barat masih saja diberlakukan. Masyarakat setempat masih belum bisa merasakan akses internet.

Pasalnya, pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang dibantu operator seluler tengah merencanakan untuk mengakhiri pemblokiran akses internet di ujung timur Nusantara.

Plt Kepala Biro Humas Kementerian Kominfo Ferdinandus Setu menjelaskan, blokir internet di Papua menjadi agenda pembahasan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara dalam rapat internal yang berlangsung pada Senin (2/9/2019).

Baca Juga: Kominfo Akui Sebanyak 300.000 Url Hoaks Terkait Papua Disebar di Internet

"Menteri memimpin rapat dengan para operator seluler, Telkomsel, Telkom, XL, dan Indosat untuk membahas pembukaan pemblokiran (internet). Di sana juga ada perwakilan dari aparat keamanan," kata Ferdinandus.

Dari rapat terbatas tersebut, Ferdinandus menyampaikan bahwa sudah ada wacana untuk mengakhiri pemblokiran akses internet di Papua yang akan dilakukan secara bertahap, tergantung dengan situasi dan kondisi di lapangan.

"Jadi, tergantung kondusifitas dan stabilitas di wilayah kota atau kabupaten tersebut. Dan, penilaian ini dikoordinasikan Menkominfo dengan penegak hukum dan pihak keamanan," imbuhnya.

Baca Juga: Blokir Internet di Papua Beda dengan Pembatasan Akses di Jakarta, Kenapa?

Sayangnya, pria yang akrab disapa Nando ini belum bisa mengungkap waktu pembukaan kembali akses internet di Bumi Cenderawasih.

Ilustrasi keamanan internet. (Pixabay)
Ilustrasi keamanan internet. (Pixabay)

Artinya, hingga kini masyarakat di Papua dan Papua Barat hanya bisa memanfaatkan layanan SMS dan telepon saja.

Sampai kapan Kominfo blokir internet di Papua dan Papua Barat ini? (Suara.com/ Tivan Rahmat).

Baca Juga: Minta Penjelasan Blokir Internet di Papua, Ombudsman Panggil Rudiantara

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB