Kerennya Fruit Ninja ala Salt Bae, Penampakannya Auto Bikin Melongo

Salt Bae mengingatkan kita pada game populer Fruit Ninja beberapa tahun lalu.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Jum'at, 06 September 2019 | 07:00 WIB
Fruit Ninja ala Salt Bae berhasil menarik perhatian netizen. (Facebook/ Salt Bae)

Fruit Ninja ala Salt Bae berhasil menarik perhatian netizen. (Facebook/ Salt Bae)

Hitekno.com - Aksi unik yang dilakukan oleh Salt Bae satu ini mungkin akan mengingatkanmu pada game populer Fruit Ninja. Menggunakan dua pisau yang sangat tajam, Nusret Gökçe atau Salt Bae berhasil memeragakan "live action" Fruit Ninja dengan keren.

Jika kamu masih ingat, Fruit Ninja adalah aplikasi game populer untuk layar sentuh yang sempat meraih puncak kejayaannya pada tahun 2012 hingga tahun 2015.

Bahkan pada tahun 2015, jumlah unduhan dan penggunaan lintas platform (iOS, Android, Windows) mencapai 1 miliar.

Baca Juga: 5 Alasan Beli Game PC di GOG Bukan Steam, Gara-gara DRM?

Kini Salt Bae mengingatkan kita pada game populer yang membuat layar kita mempunyai banyak bekas sidik jari dalam satu sisi saja.

Ia membagikan video berdurasi 33 detik dengan memperlihatkan kedua tangannya yang menggenggam pisau.

Fruit Ninja ala Salt Bae berhasil menarik perhatian netizen. (Facebook/ Salt Bae)
Fruit Ninja ala Salt Bae berhasil menarik perhatian netizen. (Facebook/ Salt Bae)

Video yang dibagikan oleh fanspage Facebook Salt Bae berhasil viral di Facebook setelah mendapatkan lebih dari 60 ribu Like dan ribuan komentar dari netizen.

Baca Juga: Wanita Ini Terancam Buta Karena Main Game dalam Ruangan Gelap, Kok Bisa?

Bahkan, hanya dalam waktu satu minggu, videonya telah ditonton 24 juta kali dan dibagikan lebih dari 6.600 kali.

Seseorang melemparkan berbagai buah-buahan ke arah Salt Bae. Sangat tangkas dan cepat, Salt Bae bisa memotong buah-buahan tersebut seperti halnya misi yang ada di game Fruit Ninja.

Hal yang mengagumkan adalah ketika Salt Bae sepertinya luput saat akan memotong buah melon.

Baca Juga: Mengenal IeSPA Yogyakarta, Wadah Para Gamer di Kota Gudeg

Ilustrasi game Fruit Ninja. (YouTube/ Francesco Micheli)
Ilustrasi game Fruit Ninja. (YouTube/ Francesco Micheli)

Namun buah itu tetap terbelah menjadi dua ketika jatuh di atas meja.

Sangat keren, aksi Salt Bae ini mendapatkan ribuan komentar dari netizen.

"Apakah ini berarti Salt Bae memunguti dari lantai dan menyajikannya sebagai makanan penutup ke kita? Lol," komentar Shaolin Fajtim.

Baca Juga: Ubisoft Tak Ingin Rilis Game PC Baru di Steam, Ini Alasannya

"Potongan yang bagus pada melon! Sangat keren seperti tidak terlihat..," balas Goliath Lamontagne.

Namun ada juga netizen yang tidak setuju karena itu sama saja dengan membuang buah-buahan.

"Saya akui itu keren. Tapi kamu juga membuang buah-buahan yang bisa kamu berikan pada orang membutuhkan!" tulis Matty Laa.

Itulah tadi aksi Fruit Ninja ala Salt Bae yang viral di Facebook, bagaimana menurut kamu?

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB