Tak Terima Ditilang, Pemotor Ini Malah Keluarkan Jurus Tenaga Dalam

Polisi yang akan menilangnya pun sampai bingung.

Agung Pratnyawan | Praba Mustika

Posted: Minggu, 08 September 2019 | 14:00 WIB
Tak terima ditilang, pemotor ini keluarkan jurus tenaga dalam. (Facebook/ Taufik).

Tak terima ditilang, pemotor ini keluarkan jurus tenaga dalam. (Facebook/ Taufik).

Hitekno.com - Kepolisian tengah mengelar Operasi Patuh 2019 yang masih berlangsung hingga Rabu, (11/9/2019). Beragam keunikan pengendara dan pemotor terjading, salah satunya malah mengeluarkan jurus tenaga dalam.

Sebuah video viral di Facebook dengan menampilkan seorang pemotor yang terjaring dalam Operasi Patuh 2019. Pemotor yang disebut berasal dari Banjarmasin ini, tak terima karena diringa ditilang.

Uniknya, pemotor Banjarmasin ini malah mengeluarkan gerakan jurus tenaga dalam di hadapan polisi yang menilangnya.

Baca Juga: Tertib Ikuti Imbauan SPBU Pertamina, Pemotor Ini Malah Jadi Pusat Perhatian

Video pemotor yang seolah berusaha mengeluarkan jurus tenaga dalam saat akan ditilang polisi ini telah viral di Facebook dan beberapa jejaring media sosial.

Salah satunya diunggah oleh warganet bernama Taufik di jejaring Facebook.

Lewat unggahan itu, ia mengunggah video singkat aksi pemotor yang berusaha mengeluarkan jurus tenaga dalam saat akan ditilang, hingga membuat polisi pun agak kebingungan.

Baca Juga: Pemotor Kena Razia di Gang Sempit, Auto Ngakak dan Kaget!

"Kalau musim razia ini, banyak orang yang mengeluarkan ilmu ya, mbah." Kata Taufik.

Tak terima ditilang, pemotor ini keluarkan jurus tenaga dalam. (Facebook/ Taufik).
Tak terima ditilang, pemotor ini keluarkan jurus tenaga dalam. (Facebook/ Taufik).

"Habis ditilang nih, lagi mentransfer ilmu. Tilang tetap jalan (berlaku) biarin saja." Ujar polisi dalam video tersebut.

Sementara itu, aksi pemotor di Banjarmasin yang seolah akan mengeluarkan jurus tenaga dalam itu pun mendapat beragam tanggapan dari warganet.

Baca Juga: Netizen Buat Meme Kocak Saat Cewek Kabur Takut Ditilang Polisi

"Kalau ketemu razia, kalau cuma nggak punya SIM, nggak pakai helm atau kendaraan nggak standar, menurut Saya selama ada STNK-nya mending nggak usah kabur atau berbuat yang aneh-aneh. Kena tilang paling berapa ratus ribu. Daripada aneh-aneh gini, terus viral malunya se-Indonesia," tulis Syukron di kolom komentar.

"Itu lagi ritual memanggil roh SIM dan STNK yang ketinggalan di rumah kali." SelorohAndry.

Baca Juga: Pamer Bawa 5 Istri dalam Mobil, Pria Ini Malah Dapat Surat Tilang

Itulah aksi pemotor Banjarmasin yang tak terima kena tilang lalu malah mengeluarkan jurus tenaga dalam. VIdeo ini memang menarik hingga viral di Facebook. 

Berita Terkait
Berita Terkini

Spotify memiliki sejumlah fitur untuk para pengguna yang bisa dinikmati di liburan akhir tahun atau Natal dan Tahun Baru...

internet | 17:57 WIB

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB