Hitekno.com - Jack Ma, sosok penting di balik Alibaba sempat mengungkap rencananya untuk pensiun dan mundur. Namun tidak dilakukannya dengan begitu saja, ia tak serta merta cabut dari perusahaan raksasa China ini.
Keputusan Jack Ma untuk pensiun sebenarnya sudah diumumkan setahun lalu. Namun pada Selasa (10/9/2019), Jack Ma akhirnya resmi mundur dari posisinya sebagai chairman Alibaba.
Jack Ma juga telah menyerahkan jabatannya kepada Daniel Zhang, yang sebelumnya telah menduduki jabatan sebagai direktur eksekutif atau CEO.
Baca Juga: Menurut Jack Ma, Teknologi Bisa Picu Perang Dunia III
Meski mundur, pria kelahiran Hangzhou, China ini masih akan duduk di dalam dewan direksi sampai digelarnya pertemuan pemegang saham tahun depan.
Selain itu, Jacak Ma juga akan duduk dalam Alibaba Partnership, sebuah kelompok petinggi yang berhak menominasikan direktur di perusahaan tersebut.
Setelah menghabiskan dua dekade membangun Alibaba menjadi perusahaan senilai 460 miliar dolar (sekitar Rp 6.454 triliun), Ma kini berencana untuk fokus di dalam bidang filantropi.
Baca Juga: Harus Tahu, Ini 3 Karakter Pegawai Ideal Menurut Jack Ma
Ketika mengumumkan rencananya untuk mundur pada 2018 lalu, Jack Ma mengatakan bahwa ia akan mundur perlahan serta teratur dari perusahaan yang dibangunnya pada 1999 itu.
"Satu janji saya pada semua orang: Alibaba bukan soal Jack Ma, tetapi Jack akan selamanya milik Alibaba," kata Jack Ma ketika itu.
Ma mundur dari jabatan CEO Alibaba pada 2013 dan digantikan oleh Jonathan Lu. Pada 2015, Lu digantikan oleh Zhang.
Baca Juga: Inilah Daniel Zhang, Sosok Penerus Jack Ma di Alibaba Group
Selain fokus pada filantropi, pria kelahiran 1964 ini juga mengatakan akan kembali ke dunia lamanya, yakni pendidikan. Sebelum mendirikan Alibaba, Ma memang berprofesi sebagai guru.
Seperti apa sepak terjang Alibaba tanpa Jack Ma sebagai petinggi perusahaan ini? (Suara.com/ Liberty Jemadu).
Baca Juga: Umumkan Rencana Pensiun, Jack Ma Ingin Kembali Jadi Guru