Fitur Baru, Ini Alasan Google Maps Punya Mode Incognito

Dengan mode incognito, Google Maps tak akan menyimpan riwayat pencarian lokasi atau rute yang dilewati pengguna secara otomatis.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 03 Oktober 2019 | 13:00 WIB
Ilustrasi Google Maps. (Unsplash/henry perks)

Ilustrasi Google Maps. (Unsplash/henry perks)

Hitekno.com - Google Maps telah menghadirkan fitur baru dalam layanannya. Yaitu mode incognito, yang diklaim dapat menjaga keamanan data pribadi penggunanya.

Aplikasi peta digital Google ini, tidak akan menyimpan riwayat atau history pengguna jika mengaktifkan mode incognito tersebut.

Mode incognito dan fitur penghapus data otomatis juga dipasang Google ada Youtube dan layanan voice assistant, demikian dilaporkan Reuters, Rabu (2/10/2019).

Baca Juga: Google Maps Akan Segera Rilis Fitur Arah Panah Secara Real Time

Dengan mode incognito, Google Maps tak akan menyimpan riwayat pencarian lokasi atau rute yang dilewati pengguna secara otomatis.

Selain itu, Google juga menyediakan fitur Password Checkup. Fitur ini bisa dimanfaatkan pengguna untuk memeriksa, apakah akun mereka dibajak serta dikendalikan oleh pihak lain.

Google juga mengatakan bahwa pihakya akan memboyong fitur penghapusan data otomatis ke Youtube. Dengan fitur itu pengguna Youtube kelak bisa mengatur kapan riwayat pencariannya di layanan video online itu dihapus.

Baca Juga: Tak Diizinkan Pakai Google Maps, Huawei Akan Rilis Aplikasi Peta Sendiri

Sementara dalam beberapa pekan mendatang, layanan voice assistant Google juga bisa diperintahkan untuk menghapus semua perintah yang pernah diucapkan oleh penggunanya.

Google Maps di ponsel pintar. [Shutterstock]
Google Maps di smartphone. [Shutterstock]

Google memang sedang disorot oleh pemerintah maupu organisasi internasional karena dinilai belum cukup keras berusaha menjamin keamanan data para penggunanya di dunia.

Dengan hadirnya mode incognito ini, akankah Google makin aman dalam menjaga data pribadi penggunanya? Setelah Google Maps, layanan apa lagi yang mendapatkan fitur ini? (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Baca Juga: Banyak Penampakan Hantu, Ternyata Begini Cara Kerja Google Maps

Berita Terkait
Berita Terkini

Program ini akan memungkinkan mitra Dell mengakses arsitektur berbasis AI seperti portofolioDell AI Factoryuntuk membant...

internet | 11:05 WIB

Resmi terbit sejak 11 Maret 2014 lalu, Suara.com terus tumbuh dan berkembang dengan berbagai produk jurnalistik dan info...

internet | 18:07 WIB

Kamu harus memilih aplikasi yang telah terdaftar di BAPPEBTI....

internet | 13:00 WIB

Data kuartal 4 tahun 2024 dari PHVI dan PHRI tersebut menunjukkan banyak pertumbuhan pasar properti di berbagai kota....

internet | 14:37 WIB

Solusi SUSE Edge untuk ritel menjawab berbagai kebutuhan penting bagi para pelaku ritel dan menyediakan perangkat lunak ...

internet | 11:38 WIB