Bukan Cari Jodoh, Alasan Gadis Ini Main Tinder untuk Temukan Tumbal

Pria ini lalu memastikan bahwa gadis ini mencari pacar untuk berhubungan serius. Sayangnya, tebakan pria ini salah, jawaban si gadis malah mengejutkan.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Jum'at, 04 Oktober 2019 | 10:00 WIB
Ilustrasi. (Unsplash/Patrick Tomasso)

Ilustrasi. (Unsplash/Patrick Tomasso)

Hitekno.com - Aplikasi cari jodoh, Tinder memang menjadi solusi untuk kamu yang masih belum bisa menemukan orang yang tepat. Bukan cari jodoh, seorang gadis pengguna Tinder ini malah menggunakan aplikasi penjadi jodoh ini untuk menemukan tumbal. Auto kabur nggak cowok-cowok?

Pengakuan gadis ini diunggah oleh akun @receh.id pada Rabu (2/10/2019) lalu dan menjadi viral di Instagram hingga artikel ini dibuat.

''Tumbal ban'' tulis @receh.id dalam unggahannya.

Baca Juga: Bagikan Cerita Horor Menara Saidah, Netizen Ini Malah Dapat Respon Kocak

Dalam screenshot percakapan tersebut, seorang pria nampak mendekati gadis ini. Menjalin komunikasi, pria ini lalu bertanya mengenai lokasi kantor gadis tersebut.

Dianggap sudah cukup berkenalan, pria ini lalu memastikan bahwa gadis ini mencari pacar untuk berhubungan serius. Sayangnya, tebakan pria ini salah, jawaban si gadis malah mengejutkan.

Gadis ini mengaku bahwa dirinya tidak ingin mencari jodoh. Dirinya malah ingin bertemu cowok untuk dijadikan tumbal. Alasannya menjadikan tumbal agar dirinya cepat kaya.

Baca Juga: Ditangkap Karena Foto Bawa Bendera, Akun Instagram Anak STM Ini Menghilang

''Engga, buat tumbal. Biar cepet kaya'' tulis gadis ini membalas.

Gadis cari tumbal di Tinder. (instagram/receh.id)
Gadis cari tumbal di Tinder. (instagram/receh.id)

Tidak diketahui dengan pasti mengenai akhir kenalan di Tinder ini. Netizen lalu meninggalkan berbagai komentar dalam unggahan ini.

''Astaga pantesan'' tulis akun @viand_pamungkas.

Baca Juga: Pakai Tuas Persneling Anti Mainstream, Aksi Supir Truk Ini Malah Bikin Geli

''Hahaha mampus'' komentar pemilik akun @adirahmanu.

''Jawaban yang uedan'' ungkap netizen dengan akun @larasmayangp.

''Tanpa basa-basi, makhluk yang jujur'' tulis pemilik akun @muntafi22.

Baca Juga: Tes Kejelian Mata, Temukan Penyusup di Tumpukan Mie Instan Ini!

Viral di Twitter, unggahan mengenai seorang gadis yang main Tinder untuk temukan tumbal ini sudah mendapat 19.700 likes dan 266 balasan dari netizen.

Berita Terkait
Berita Terkini

Inisiatif ini bertujuan membekali jurnalis dan staf media lokal dengan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam mengim...

internet | 22:25 WIB

Suara.com, Beritajatim.com dan ISTTS membantu media lokal dalam pemanfaatkan AI....

internet | 22:25 WIB

FlexiCicil hadir sebagai solusi inovatif bagi masyarakat Indonesia yang ingin memenuhi kebutuhan pembayaran....

internet | 10:31 WIB

REEL LIFE Film Camp memilih 24 peserta terbaik untuk berkecimpung di industri....

internet | 12:15 WIB

Modul Pelatihan Gemini Academy bisa diakses mandiri oleh guru-guru yang memiliki akun belajar.id....

internet | 13:13 WIB