Tembus 20 Juta Subscriber, Segini Pendapatan Atta Halilintar dari YouTube

Bukannya naik, perkiraan pendapatan Atta Halilintar dari YouTube malah turun.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 29 November 2019 | 11:12 WIB
Ilustrasi pendapatan Atta Halilintar dari YouTube. (HiTekno.com/ Iqbal Arif)

Ilustrasi pendapatan Atta Halilintar dari YouTube. (HiTekno.com/ Iqbal Arif)

Hitekno.com - Youtuber Indonesia ternama, Atta Halilintar sedang riang gembira karena channel YouTube miliknya tembus 20 juta subscriber.

Dengan 20 juta subscriber, berapa pendapatan Atta Halilintar melalui YouTube? Pastinya akan lebih banyak dibanding dulu.

Menurut Social Blade, channel YouTube nomor 1 dalam jumlah subscriber ini meraup pendapatan yang sangatlah fantastis.

Baca Juga: Atta Halilintar Tembus 20 Juta Subscribers, Diklaim Pertama di Asia Pasifik

Diperkirakan pendapatan Atta Halilintar dari chann YouTube ini antara 16,2 ribu dolar AS hingga 259 ribu dolar AS perbulannya.

Atau jika dikonversikan ke Rupiah, anak sulung keluarga Halilintar ini diperkirakan mendapatkan Rp 228 jutaan hingga Rp 3,6 miliar.

Jika dilihat lebih cermat, meski subscriber lebih banyak, namun pendapatan Atta Halilintar tidak lebih tinggi dibandingkan Februari 2019 kemarin.

Baca Juga: Segini Pendapatan Channel YouTube Raffi Ahmad, Lebih dari Atta Halilintar!

Pada Februari 2019 yang lalu, jumlah subscriber channel YouTube ini masih 10 juta. Namun estimasi penghasilannya lebih besar.

Data channel YouTube Atta Halilintar. (Social Blade)
Data channel YouTube Atta Halilintar. (Social Blade)

Seperti diberitakan sebelumnya, pada Februari 2019 pendapatan Atta Halilintar menurut social blade diperkirakan mencapai 37,9 ribu dolar AS hingga 605,6 ribu dolar AS dalam sebulan.

Atau jika dikonversikan ke Rupiah saat itu menjadi sekitar Rp 534 jutaan hingga Rp 8,5 miliar dalam sebulan.

Baca Juga: Masuk 8 YouTuber Terkaya di Dunia, Ini Penghasilan Atta Halilintar Perhari

Kenapa bisa demikian? Subscriber 2 kali lebih banyak tapi malah pendapatan Atta Halilintar turun setengahnya?

Dari data Social Blade pula, diketahui jumlah view channel YouTube Atta Halilintar tidaklah sebesar awal tahun 2019 kemarin.

Pada Februari 2019, video-video Atta Halilintar rata-rata mendapatkan lebih dari 30 juta view. Berbeda dengan akhir-akhir ini hanya 10 juta view.

Baca Juga: 10 Youtuber dengan Pendapatan Terbesar di Dunia, Atta Halilintar No. 8

Atta Halilintar tembus 20 juta subscriber. (Social Blade)
Atta Halilintar tembus 20 juta subscriber. (Social Blade)

Itulah perkiraan berapa pendapatan Atta Halilintar dengan 20 juta subscriber. Bukannya naik, ternyata malah turun.

Berita Terkait
Berita Terkini

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB

Berbagai kemampuan ditawarkan ZohoCRM for Everyone....

internet | 15:09 WIB

Portofolio baru Dell ini dirancang untuk membantu meningkatkan produktivitas organisasi dan karyawan di Indonesia memasu...

internet | 14:41 WIB