Baru Terungkap, Kebiasan Masa Kecil Ini Jadi Asal Mula Orderan Fiktif

Biasanya hal ini dilakukan untuk membuat si penjual jajanan atau mainan bingung mengenai asal muasal panggilan tersebut.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Jum'at, 06 Desember 2019 | 17:45 WIB
Asal mula orderan fiktif. (twitter/abiye_ajid)

Asal mula orderan fiktif. (twitter/abiye_ajid)

Hitekno.com - Saat ojek online begitu diminati, berbagai order fiktif sering kali terjadi. Baru-baru ini netizen mengungkap asal mula orderan fiktif yang ternyata sudah menjadi kebiasaan masa kecil dan dilakukan berulang-ulang. Hayo, siapa yang pas kecil melakukan hal ini?

Kebiasaan masa kecil ini diunggah ke media sosial oleh pemilik akun @abiye_ajid pada Selasa (3/12/2019) lalu dan menjadi viral di Twitter.

"Order fiktif KOLONIAL" tulis netizen dengan akun @abiye_ajid.

Baca Juga: Beredar Foto Direksi Garuda Pamer Motor Gede, Netizen Buat Sindiran Begini

Bersama cuitan di akun ini, netizen ini juga mengunggah potret beberapa bocah yang sedang asyik bersembunyi usai memanggil seorang penjual jajanan. Melihat potret ini, siapa saja pasti pernah melakukan kebiasaan masa kecil ini.

Biasanya hal ini dilakukan untuk membuat si penjual jajanan atau mainan bingung mengenai asal muasal panggilan tersebut. Usai tidak berhasil menemukan asal suara, si penjual biasanya akan terus berjalan meninggalkan lokasi itu.

Karena hal ini, banyak yang lalu mengaitkan kebiasaan masa kecil ini dengan orderan fiktif yang dilakukan oleh orang-orang tidak bertanggung jawab.

Baca Juga: Cari Tahu Musik Kesukaanmu, Begini Cara Buat Spotify Wrapped 2019

Langsung saja unggahan ini mendapat berbagai komentar dari netizen yang sepertinya pernah melakukan kebiasaan ini.

Asal mula orderan fiktif. (twitter/abiye_ajid)
Asal mula orderan fiktif. (twitter/abiye_ajid)

"Order fiktif pada jamannya wkwk" tulis @arpanbawang.

"Yaampon aku banget dulu, maafkan aku bang es klim" komentar netizen dengan akun @sayurrasem.

Baca Juga: Penjual Sedotan Bambu Buat Deskripsi Sarkas, Netizen Lapor Susi Pudjiastuti

"Saya salah satu pelaku, maaf ya abang-abang pedagang" ungkap pemilik akun @hashfihash.

Ada juga netizen yang menebak bahwa pelaku-pelaku asal mula orderan fiktif ini sekarang telah tumbuh besar dan menjadi YouTuber yang ramai-ramai membuat konten prank ojol.

"Tuh anak kecilnya sekarang udah pada gede cuy, jadi YouTuber prank-prank ojol gitu" ujar akun @hiyyaahiyyaa.

Baca Juga: Bersanding dengan T-Series, Atta Halilintar Muncul di YouTube Rewind 2019

Jika orderan fiktif yang jadi kebiasaan masa kecil begitu menyenangkan untuk dilakukan. Sangat tidak sepantasnya orderan fiktif yang bertujuan menipu para driver ojol dilakukan pada masa sekarang ini.

Menjadi viral di Twitter, unggahan mengenai asal mula orderan fiktif ini sudah mendapat lebih dari 11 ribu retweets dan 280 balasan dari netizen.

Berita Terkait
Berita Terkini

Unlimited Suka-Suka memberikan akses internet dengan memberikan jaminan terkoneksi ke layanan 4G Smartfren selama masa b...

internet | 13:00 WIB

Workshop ini merupakan kolaborasi antara UAJY dan Suara.com yang didukung oleh Program Dana Padanan Kemendikbud....

internet | 17:04 WIB

VPN online memungkinkan pengguna internet di Indonesia untuk terhindar dari risiko keamanan siber....

internet | 17:26 WIB

Program Dell AI untuk Telekomunikasi, yang merupakan bagian dari Dell AI Factory, menjawab semua tantangan tersebut deng...

internet | 15:13 WIB

Zoho Analytics versi baru ini menambahkan kekuatan, kecerdasan, dan fleksibilitas untuk melayani lebih banyak bisnis....

internet | 15:04 WIB